Virus Corona di India Kian Mengganas, Semua Warga Pasrah dan Sembah ‘Dewi Corona’

- 23 Juli 2020, 20:00 WIB
Dewi Corona mulai disembah oleh orang-orang India dalam upaya menghentikan pandemi yang kian mengganas di sana.
Dewi Corona mulai disembah oleh orang-orang India dalam upaya menghentikan pandemi yang kian mengganas di sana. /360

RINGTIMES BANYUWANGI – Salah satu negara yang paling parah terinfeksi pandemi virus corona di kawasan Asia adalah India.

Namun, seiring meningkatnya virus corona di India, semakin banyak orang yang beralih ke kekuatan spiritual dan ilahiah sebagai upaya untuk menghentikan pandemi di India.

Bulan lalu, media India telah melaporkan sekelompok wanita dari sebuah desa di Benggala Barat yang telah memutuskan untuk menangani virus corona dengan cara mereka sendiri.

Baca Juga: Nekat, Demi Nonton Balapan Speedway Para Penggemar ini Ramai-ramai Sewa Alat Berat Crane

Mereka dilaporkan telah menyembah Corona Mai atau 'Dewi Corona'.

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari Pikiranrakyat-Bekasi.com, pada Kamis, 23 Juli 2020, mereka juga mendirikan kuil kecil di tepi kolam Chinnamasta, dekat Kota Asansol, India.

Dalam melakukan ritual penyembahan dan doa, mereka juga menyanyikan lagu-lagu dan mantra, membakar dupa serta membawa persembahan seperti buah-buahan, sayuran, dhee, dan jaggery.

Para wanita mengatakan bahwa mereka berencana untuk beribadah dan berdoa kepada 'Dewi Corona' sampai pandemi ini hilang.

Baca Juga: Perkara Kasus Pembunuhan Yodi Prabowo Belum Usai, Polisi: Saksi Kunci Tahu Siapa Pelakunya

Berita ini sebelumnya telah terbit di Pikiranrakyat-Bekasi.com dengan judul Covid-19 Kian Mengganas, Warga India Mulai Pasrah dan Sembah 'Dewi Corona'

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x