Pengusaha dan Miliader, Kisah Klaus-Michael Kuhne sebagai Orang Terkaya

- 22 Oktober 2020, 19:30 WIB
 Orang Terkaya: Klaus-Michael Kuhne
Orang Terkaya: Klaus-Michael Kuhne /

Selama pertengahan 70-an setelah Alfred Kuehne, sang ayah pensiun dari jabatan ketua kehormatan di dewan pengawas, Klaus-Michael naik ke posisi mitra terbatas tunggal Kuehne & Nagel KG, Bremen, ketua dewan Kuehne & Nagel Speditions 'AG, Breman, dan delegasi kepada dewan direksi perusahaan induk Kuehne & Nagel International AG.

Baca Juga: 11 Tanda Suami Selingkuh, Istri Harus Waspada (Bagian 2)

Sayangnya tantangan setiap pengusaha pasti saja ada. Tahun 1980-an Klaus-Michael hadapi dengan kesulitan keuangan yang disebabkan oleh krisis minyak. Terlebih lagi, ia mencoba mendirikan perusahaan pelayarannya sendiri, tetapi pada akhirnya ia menderita kerugian finansial yang sangat besar dan para bankir meminta uang mereka kembali.

Akhirnya, pada tahun 1981 Klaus-Michael harus menjual 50% saham kepada konglomerat Lonrho di Kühne + Nagel. Ia menjadi salah satu Direktur Eksekutif di organisasi.

Pada tahun 1991 ia berhasil membeli kembali saham yang dipegang Lonrho di perusahaannya. Dan tahun itu juga dia berhasil menjadi Presiden dan Delegasi Kühne + Nagel International AG.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Menang 4-0 dari Hajduk Split, Tapi Shin Tae Young Masih Belum Puas

Hingga akhirnya pada tahun 1994 perusahaan go public dan Klaus-Michael memiliki 55,8% sahamnya. Empat tahun kemudian pada tahun 1998 ia mundur dari posisi Ketua Dewan Direksi dan diangkat kembali sebagai presiden dan Delegasi Dewan Administratif.

Setelahnya, Klaus-Michael sibuk dalam kegiatan amal. Mulai dari kontribusi pada universitas hingga Yayasan Klaus-Michael Kuehne yang didirikan pada tahun 2008 untuk mempromosikan budaya di Jerman.***

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x