5 Manfaat Mengkonsumsi  Pisang Rebus, Salah Satunya Melancarkan Peredaran Darah

15 Mei 2021, 17:00 WIB
Bagi Anda yang mengkonsumsi pisang rebus secara rutin, maka akan mendapatkan manfaat yang luar biasa bagi kesehatan tubuh. /Pixabay/pisauikan

RINGTIMES BANYUWANGI – Hampir semua orang menyukai buah pisang, baik itu dimakan secara langsung maupun diolah menjadi camilan atau bahkan direbus dahulu sebelum dimakan.

Namun tahukah Anda bahwa ternyata makan pisang rebus secara rutin, memiliki manfaat yang luar biasa buat kesehatan tubuh?

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Instagram @wawsehat pada 15 Mei 2021, berikut ini adalah manfaat mengkonsumsi pisang rebus.

1. Melancarkan Peredaran Darah

Aliran darah yang tersumbat bisa menyebabkan penyakit berbahaya seperti stroke.

Baca Juga: 5 Manfaat Bunga Tapak Dara untuk Kesehatan, Seperti Penyakit Kanker dan Kolesterol

Oleh sebab itu dianjurkan bagi Anda untuk mengkonsumsi pisang rebus agar peredaran darah menjadi lancar dan stabil.

Kandungan kalium dalam pisang rebus dapat membantu menstabilkan peredaran darah di dalam tubuh.

2. Menjaga Kesehatan Mata

Kandungan vitamin A dalam pisang rebus baik bagi kesehatan mata.

Makan atau mengkonsumsi pisang rebus secara rutin dapat membuat Anda terjaga dari penyakit mata dan kerusakan mata akibat usia yang sudah lanjut.

Baca Juga: 7 Manfaat Air Cucian Beras untuk Wajah, Bisa Bikin Kulit Jadi Putih

3. Menormalkan Fungsi Jantung

Pisang rebus mengandung sejumlah nutrisi dan senyawa yang baik buat kesehatan jantung.

Oleh sebab itu, mengkonsumsi pisang rebus bisa membantu jantung dapat memompa darah dengan baik ke seluruh tubuh.

4. Memperlancar Pencernaan

Tekstur daging buahnya yang lembut, membuatnya mudah dicerna oleh sistem pencernaan.

Selain itu kandungan serat yang dimiliki pisang bisa membuat sistem pencernaan bisa berfungsi maksimal dalam membuang ampas-ampas kotoran di dalam usus.

Baca Juga: 10 Manfaat Semangka untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Mengobati Disfungsi Ereksi

5. Mencegah Hipertensi

Bagi Anda penderita hipertensi, bisa mengkonsumsi pisang rebus.

Sebab kandungan dalam buah ini bisa membuat tekanan darah yang tinggi menjadi normal kembali atau bahkan bisa mencegah terjadinya hipertensi.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler