5 Alasan Christ Wamea Sebut SBY Adalah Pendiri Partai Demokrat yang Sesungguhnya

3 Maret 2021, 11:01 WIB
Christ Wamea mengatakan bahwa SBY pendiri partai Demokrat sesungguhnya. /YouTube Partai Demokrat

PR TASIKMALAYA – Baru-baru ini, salah seorang tokoh Papua Christ Wamea membuat pernyataan menarik di akun media sosialnya, Twitter.

Ia menyebut bahwa Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) merupakan pendiri Partai Demokrat yang sesungguhnya.

“Ternyata Pak SBY adalah pendiri Partai Demokrat sesungguhnya,” tulis Christ Wamea pada akun Twitter pribadinya @PutraWadapi  yang dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari PikiranRakyat-Tasikmalaya.com.

Baca Juga: Buntut Penolakan Perpres Miras, Anak Buah Jokowi Minta Dipertemukan dengan Pemerintah Papua

Christ Wamea mengatakan hal tersebut bukan tanpa alasan. Melainkan ada lima poin yang menurut Christ Wamea menjadi alasan mendasarbahwa SBY merupakan pendiri Partai Demokrat yang sesungguhnya.

Kelima poin tersebut adalah:

Tanggal dan bulan lahir Partai Demokrat, sama dengan tanggal dan bulan lahir Pak SBY.

SBY lahir di Pacitan, Jawa Timur pada 9 September 1949. Sementara itu, Partai Demokrat didirikan pada 9 September 2001, dan disahkan pada 27 Agustus 2003.

Nama Partai Demokrat, SBY yang usulkan.

Artikel ini sebelumnya telah terbit dengan judul Sebut SBY Pendiri Partai Demokrat yang Sesungguhnya, Christ Wamea: Tanggal dan Bulan Lahir Sama

Baca Juga: Refly Harun Tanggapi Polemik Partai Demokrat, Sebut AHY Belum Matang dalam Memimpin Partai

Tujuan didirikannya Partai Demokrat secara tegas dinyatakan oleh Syahrial Nasution selaku Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, sebagai kendaraan pemilu tahun 2004.

Bukan hanya sebagai kendaraan pemilu, SBY pula ternyata orang yang mengusulkan nama ‘Partai Demokrat’.

Manifesto politik Partai Demokrat, Pak SBY pula yang menyusun.

Bukan hanya dijadikan sebagai kendaraan pemilu tahun 2004 oleh SBY, SBY juga menyusun manifesto politik Partai Demokrat.

Lambang, bendera, dan seragam Partai Demokrat, SBY yang desain.

Baca Juga: Perpres Miras Resmi Dibatalkan, Ferdinand Hutahaean Desak Anies Baswedan Jual Saham Miras DKI Jakarta

SBY dalam mempersiapkan Partai Demokrat, hingga memikirkan bahkan membuat desain untuk lambang, bendera, bahkan seragam Partai Demokrat.

Mars Partai Demokrat juga diciptakan SBY.

SBY merupakan seorang yang hobi menciptakan lagu. Oleh karena itu, SBY juga turut menciptakan mars Partai Demokrat.*** (Saniatu Aini/PR Tasikmalaya)

Editor: Rani Purbaya

Sumber: Tasikmalaya.Pikiran-Rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler