Ferdinand Kasihan ke Rizieq Shihab yang Sebut Nama Ahok 12 Kali di Persidangan

21 Mei 2021, 16:19 WIB
Rizieq Shihab menyebut nama Basuki Tjahaya Purnama atau Ahok sebanyak 12 kali di persidangan, Ferdinand Hutahaean malah kasihan melihatnya /Tangkap layar/Instagram @basukibtp

RINGTIMES BANYUWANGI - Mantan Politisi Partai Demokrat Ferdinand Hutahaean mengaku merasa kasian terhadap Rizieq Shihab.

Hal ini lantaran Rizieq Shihab tengah menyebut-nyebut nama Komisaris Utama PT Pertamina Basuki Tjahaja Purnama atau lebih kenal dengan Ahok pada persidangan kasus kerumunan Megamendung di Pengadilan Negeri Jakarta Timur.

Tak tanggung-tanggung, Rizieq Shihab menyebut nama Ahok sebanyak 12 kali.

Baca Juga: Anies Baswedan Disebut Terseok Menuju Pilpres 2024 karena Tanpa Habib Rizieq Shihab

Selama persidangan itu, Rizieq Shihab berulang kali menyebut nama Ahok dengan embel-embel si penista agama.

Mengetahui kabar penyebutan nama Ahok tersebut, Ferdinand mengaku merasa kasihan melihat tindakan yang dilakukan Rizieq Shihab itu.

Hal ini disampaikan Ferdinand melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @FerdinandHaean3.

Baca Juga: Data Sebut SBY Suburkan Ormas Radikal, Denny Siregar: Sekarang Pengen Ketawa Lihat Rizieq

Dalam cuitan tersebut, Ferdinand merasa heran dengan tindakan Rizieq Shihab.

Pasalnya, menurutnya, Ahok saat ini tengah menikmati kehidupan yang sangat berbahagia, berbeda dengan Rizieq Shihab.

"Kasihan orang ini, padahal @basuki_btp sendiri skrg hidup bahagia," kata Ferdinand, sebagaimana dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dalam cuitan akun @FerdinandHaean3 pada Jumat, 21 Mei 2021.

Baca Juga: Habib Rizieq Minta Bebas Sementara untuk Lebaran, Ferdinand Tanya Sikap Kejaksaan

Ferdinand mengatakan bila Ahok hidup dengan bahagia bersama istri dan anaknya.

"Punya istri yang cantik dan anak yang menggemaskan," tambahnya.

Dengan tegas, Ferdinand meminta agar Rizieq Shihab mengetahui lebih dalam terlebih dahulu sebelum menyinggung nama Ahok berkali-kali di persidangan.

Baca Juga: Munarman Disebut Terkait Habib Rizieq, Rocky Gerung: Harus Disingkirkan

"Cobalah lihat kedalam sebelum bicara..!," tuturnya.

Diketahui sebelumnya, Rizieq Shihab menyebut nama Ahok pertama kali sebagai pemicu utama tuntutan umat Islam terkait penistaan ayat di Al Quran.

"Tidak bisa dipungkiri bahwa semua ini bermula dari Aksi Bela Islam 411 dan 212 pada tanggal 4 November dan 2 Desember tahun 2016, saat itu umat Islam Indonesia bersatu menuntut Ahok si penista agama untuk diadili karena telah menistakan Al Quran," kata Rizieq Shihab saat pertama kali menyebut nama Ahok.

Baca Juga: Ahok dalam Surat Wasiat Teroris, Dewi Tanjung: Kenapa Cuma Nama Ahok

Rizieq Shihab menyebut nama Ahok 'si penista agama' sebanyak empat kali, selebihnya menggunakan embel-embel lain seperti 'si narapidana'.

"Sahabat Jokowi yaitu Ahok si narapidana penista Al Quran bersama artis Raffi Ahmad menghadiri pesta mewah ulang tahun pengusaha dan pembalap Ricardo Gelael, pada 13 Januari 2021, menggelar kerumunan yang langgar protokol kesehatan," katanya.

Tak cukup sampai disitu, Rizieq juga membandingkan perkaranya dengan tindakan kerumunan di pesta pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler