Sidang Tahunan MPR, Presiden Sebut Langkah Indonesia adalah Lakukan Lompatan Besar

14 Agustus 2020, 14:48 WIB
Presiden Jokowi bacakan pidato kenegaraan pakai baju adat NTT, Jumat 14 Agustus 2020, /

RINGTIMES BANYUWANGI - Presiden RI Jokowi (Joko Widodo) mengatakan, pandemi Covid-19 telah menyebabkan krisis yang telah memaksa Indonesia menggeser channel cara kerja.

"Dari cara-cara normal menjadi cara-cara ekstra-normal. Dari cara-cara biasa menjadi cara-cara luar biasa," ujarnya saat membaca pidato pada Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI di Gedung MPR DPR pada Jumat 14 Agustus 2020.

"Dari prosedur panjang dan berbelit menjadi smart shortcut. Dari orientasi prosedur menjadi orientasi hasil," tambahnya.

Baca Juga: Di Bawah Kendali China, Trump Sebut Pasar Hong Kong akan ‘Pergi ke Neraka’

Ia juga menyampaikan, masih banyak langkah besar yang harus dilakukan masyarakat Indonesia.

Menurutnya, masih ada waktu selama 25 tahun lagi bagi bangsa Indonesia menyiapakan Indonesia Meredeka dan membangun Indonesia yang dicita-citakan.

"Target bangsa Indonesia saat ini bukan hanya lepas dari pandemi dan bukan hanya keluar dari krisis," jelasnya.

Baca Juga: Berikut Daftar Harga Sepeda Polygon, Mulai dari Rp2 Jutaan

Berita ini sebelumnyatelah terbit di Pikiran-Rakyat.com dengan judul Pidato Sidang Tahunan MPR, Jokowi: Target Indonesia saat ini Bukan Lepas dari Covid-19

"Langkah Indonesia adalah, melakukan lompatan besar memanfaatkan momentum krisis yang saat ini sedang terjadi," tambahnya.

Menurutnya, pola pikir dan etos kerja di masa pandemi saat ini harus berubah.

"Fleksibilitas, kecepatan, dan ketepatan sangat dibutuhkan. Efisiensi, kolaborasi, dan penggunaan teknologi harus diprioritaskan. Kedisiplinan nasional dan produktivitas nasional harus ditingkatkan," tambahnya.

Baca Juga: Mengejutkan, Para Astronom Temukan Galaksi Baru 'Mirip' Bima Sakti

Menurutnya, jangan menyia-nyiakan pelajaran yang diberikan oleh krisis dan jangan biarkan krisis membuahkan kemunduran.

"Justru momentum krisis ini harus kita bajak untuk melakukan lompatan kemajuan," tambahnya.(Tita Salsabila/Pikiran Rakyat).***

 

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: Pikiran-Rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler