Hingga Desember, Begini Cara Mudah Dapatkan Token Listrik Gratis Hanya Melalui WA

- 1 November 2020, 15:00 WIB
Dapatkan Token Listrik Gratis melalui WA
Dapatkan Token Listrik Gratis melalui WA /Instragram pln_id

RINGTIMES BANYUWANGI – Sejak masa pandemi, pemerintah terus memberikan sejumlah bantuan terhadap masyarakat terdampak.

Khusunya bagi warga Negara yang dirasa kurang mampu melalui Kemensos dan berbagai elemen lain, termasuk dengan memberikan bebas tanggungan tagihan dan keringanan.

Program ini dilakukan oleh pemerintah dengan harapan dapat mengurangi beban masyarakat kurang mampu. Selain itu juga sebagai upaya penanggulangan pemerintah terhadap bencana virus yang membuat batas terhadap lingkup dan gerak.

Baca Juga: NIK KTP Tak Terdaftar di e-form BRI, Begini Cara Dapatkan BPUM Rp2,4 Juta

Pertabasan ini yang kemudian membuat beberapa elemen masyarakat menjadi kehilangan pekerjaan dan tidak mendapatkan pendapatan sama sekali.

Sehingga pemerintah turut bertanggungjawab dengan melakukan berbagai macam program sosial.

Salah satu program pemerintah yang mendapatkan aspresiasi luar biasa dari masyarakat adalah program stimulus keringan tagihan listrik untuk memerangi dampak covid-19.

Baca Juga: Bank Mandiri Telah Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Peserta PKH, Segera Cek Rinciannya

Stimulus keringanan tagihan listrik seperti yang dilansir oleh ringtimesbanyuwangi.com dari laman instagram pln_id terus diperpanjangn hingga Desember 2020.

Dalam unggahannya pada tanggal 12 Oktober 2020 tersebut, PLN menginformasikan bahwa keringanan ini berlaku bagi pelanggan Rumah Tangga daya 450 VA dengan diskon 100 persen atau tidak perlu membayar tagihan sama sekali.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x