Investor Jepang Mundur dari Proyek Pembangunan Ibu Kota Indonesia, Pihak Internasional Ragukan Jokowi

29 Maret 2022, 16:45 WIB
Presiden Jokowi menjadi sorotan disaat Investor Jepang mengundurkan diri dari proyek ibu kota Indonesia yang baru. /YouTube Sekretariatt Presiden

RINGTIMES BANYUWANGI - Salah satu investor Jepang mengundurkan diri dari proyek pembangunan ibu kota Indonesia yang baru. 

Tidak berhenti disitu, 2 investor lainnya juga telah bersiap untuk mundur dari proyek pembangunan ibu kota.  

Kejadian pengunduran diri para investor mengakibatkan pihak Internasional mulai kehilangan kepercayaan terhadap Jokowi.

Baca Juga: Presiden Jokowi Disentil Media Asing, Sebut Ada 'Risiko Kembar' di Masa Pemerintahannya

Ditambah dengan ekspresi Jokowi dan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Pandjaitan yang menunjukkan ekspresi muram menjadi salah satu hal yang diduga membuat pihak Internasional semakin ragu. 

Hal serupa juga disampaikan oleh pengamat politik yang berpikiran bahwa wajah muram yang ditunjukkan Jokowi dan Luhut Pandjaitan menjadi gambaran keadaan Indonesia saat ini. 

Seperti dikutip RingtimesBanyuwangi dari berita Pikiran-Rakyat.com pada 29 Maret 2022 yang berjudul “Pihak Internasional Dianggap Tak Percaya Jokowi, Luhut Pandjaitan Disebut Kehilangan Pamor

Mundurnya para investor tersebut menimbulkan satu pertanyaan mengenai reshuffle.

Baca Juga: Presiden Jokowi Sempatkan Intip Starting Grid Sebelum MotoGP Mandalika Resmi Dimulai

Pasalnya, pada beberapa waktu lalu, Presiden RI dikabarkan akan melakukan reshuffle, tetapi dibatalkan.

"Ada yang berharap reshuffle sebetulnya. Karena mungkin ada recehan-recehan yang masih mereka intip di dalam APBN atau proyek. Namun, sebetulnya semua menteri menganggap internasional sudah enggak percaya lagi," kata pengamat politik, Rocky Gerung dikutip dari Pikiran-Rakyat.com dari YouTube miliknya.

Menurut Rocky Gerung, kondisi tersebut membuat Presiden RI sakit kepala karena tidak tahu siapa lagi teman untuk bicara.

Baca Juga: Soal Video Lama Permintaan Megawati ke Jokowi, Pandji Pragiwaksono: Tersuram yang Pernah Gue Liat

"Tentu selain pak Luhut yang selalu mendapat penugasan untuk membereskan masalah. Namun, masalahnya sekarang juga pada pak Luhut yang kehilangan pamor di publik. Kemampuan beliau untuk memperlihatkan keteguhan hati juga hilang," ujar Rocky Gerung.

Dinilai Rocky Gerung, wajah yang diperlihatkan Jokowi dan Luhut Pandjaitan saat bertemu di Bali menjadi perhatian internasional yang diduga membuat investor asing melakukan penilaian.

"Mungkin investor asing itu menyewa psikolog dunia untuk menganalisis wajah Presiden dan pak Luhut. Itu sebetulnya salahnya dubes ini yang mengunggah foto itu dan terlihat bahwa wajah Indonesia ada pada wajah dua tokoh ini yaitu muram," ucap Rocky Gerung.*** (Christina Kasih Nugrahaeni/Pikiran-Rakyat.com)

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler