Putra Sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz Belum Ditemukan, Tim SAR Swiss Masih Lanjutkan Pencarian

27 Mei 2022, 17:15 WIB
 Ilustrasi Putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz dikabarkan hilang terseret arus sungai ketika berenang di Sungai Aere Swiss. /Instagram @emmerilkahn/

 

RINGTIMES BANYUWANGI - Putra sulung Ridwan Kamil, Emmeril Khan Mumtadz dikabarkan hilang terseret arus sungai ketika berenang di Sungai Aare Swiss pada Kamis 26 Mei 2022.

Emmeril Khan Mumtadz saat itu tengah berenang bersama adik dan kawannya. Ketika ingin naik ke permukaan, Eril terseret arus yang cukup deras. 

Emmeril Khan Mumtadz dinyatakan hilang saat berenang di Sungai Aare, Swisss pada Kamis 26 Mei 2022 siang hari waktu setempat. 

Baca Juga: Anak Sulung Ridwan Kamil Terseret Arus Sungai Saat Berenang di Sungai Aere Swiss

Kepolisian dan Tim SAR wilayah Bern, Swiss terus melakukan pencarian atas hilangnya putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

“Pihak polisi dan SAR akan melanjutkan pencarian. Mohon doanya,” kata Duta Besar RI untuk Swiss Muliaman Hadad seperti dikutip RingtimesBanyuwangi.com dari Antara News.

Semenjak laporan atas hilangnya putra pertama Gubernur Jabar tersebut pada Kamis 26 Mei 2022 pukul 11.00 siang waktu setempat, KBRI Bern segera lakukan koordinasi dengan pihak terkait.

Pada hari yang sama pihak Kepolisian Kota Bern telah mengerahkan Tim SAR untuk melakukan proses pencarian.

Baca Juga: Presiden Jokowi Larang Anggaran APBN APBD untuk Pembelian Barang Impor

Tim SAR yang terdiri atas polisi sungai, ambulans, dan pemadam kebakaran di Bern telah menyisir seluruh area potensial sepanjang Sungai Aare Swiss sejak pukul 10.00-15.00 waktu setempat.

Namun hasil pencarian tersebut belum membuahkan hasil dan terpaksa dihentikan sementara karena hari sudah gelap dan akan dilanjutkan keesokan harinya yaitu Jumat 27 Mei 2022.

“Per tanggal 26 Mei 2022 pukul 18.00, proses pencarian yang dilakukan oleh Tim SAR setempat belum berhasil memperoleh hasil yang diharapkan,” demikian bunyi keterangan tertulis KBRI Bern yang dikutip dari Antara News.

Proses pencarian kemudian dilanjutkan pada Jumat 27 Mei 2022 mulai dari pukul 09.00 waktu setempat.

Emmeril Khan Mumtadz sendiri disebutkan tengah berenang bersama adik dan kawannya di Sungai Aere, Bern.

Baca Juga: Jokowi Izinkan Masyarakat Lepas Masker, Warga Diminta Tetap Waspada Saat di Luar Ruangan

Ketika akan naik ke permukaan tiba-tiba Eril terseret arus yang bisa dibilang cukup deras meski sempat dibantu oleh kawan-kawannya.*** 

Editor: Al Iklas Kurnia Salam

Tags

Terkini

Terpopuler