Pelari Positif COVID-19 dan 'Tinggalkan Jejak' Virus Hingga 1,8 Meter

- 10 April 2020, 07:05 WIB
Ilustrasi lari pagi.
Ilustrasi lari pagi. //Pixabay

RINGTIMES - Penularan virus corona memang sangat cepat, dan virus ini bisa bertahan cukup lama di permukaan benda mati.

Berdasarkan data Rabu, 8 April 2020, kematian akibat virus corona di Inggris melonjak menjadi 7.172 setelah 936 orang meninggal dalam waktu 24 jam.

Perusahaan tekonologi Ansys telah menciptakan simulasi yang menunjukkan Anda bisa bersentuhan dengan virus corona, bahkan ketika tetap berada dalam jarak enam kaki di belakang orang lain ketika mereka sedang melakukan olahraga lari, dikutip RINGTIMES melalui Mirror.

Baca Juga: Kondisi Terkini, Dokter Tim Persib Bandung Pastikan Pemain Sehat

Penelitian ini dilakukan ketika satu warga Inggris positif terserang virus corona.

Mac Horner, pakar perawatan kesehatan di Ansys, mengatakan bahwa ketika seseorang bersin atau batuk akan menghasilkan tetesan yang sangat kecil.

Ketika seseorang terkena virus corona dan bersin, tanpa disadari virus akan menyebar dan ini tidak bisa terlihat oleh kasat mata.

Selain itu, Mac Horner mengatakan jika Anda berlari di belakang seseorang maka akan menaikkan risiko terkena virus corona.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah