Para Pesepeda di Kota Bandung, Diimbau untuk Ikuti Peraturan Lalu Lintas

- 26 Juli 2020, 16:55 WIB
Pesepeda yang melintas pada jalur sepeda. *Armin Abdul Jabbar/PR
Pesepeda yang melintas pada jalur sepeda. *Armin Abdul Jabbar/PR /Armin Abdul Jabbar/PR/

RINGTIMES BANYUWANGI – Kali ini Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengimbau semua pesepeda di Kota Bandung untuk patuh akan peraturan lalu lintas, seperti mengikuti rambu-rambu jalan dan lampu lalu lintas.

Upaya ini dilakukan demi menjaga keselamatan pesepeda dan pengguna jalan raya lainnya.

Menurutnya, di tengah maraknya wabah pandemi saat ini, animo warga Kota Bandung untuk bersepeda sangat tinggi. Setiap hari ada banyak kelompok pesepeda yang memenuhi jalan raya di Kota Bandung.

Baca Juga: Dengan Jumlah 3 Kali Lebih Banyak, Sri Mulyani Mau Utang Lagi Ke Bank Dunia

Berita ini sebelumnya telah terbit di Galamedianews.com dengan judul Demi Keselamatan, Para Pesepeda di Kota Bandung Diimbau Patuh Aturan Lalu Lintas

"Sekarang mulai tumbuhnya euforia masyarakat untuk bersepeda di tengah pandemi. Tapi tentunya pemerintah juga harus bisa merespon euforia ini menjadi satu budaya. Kita akan ajak masyarakat yang bersepeda, agar beraktivitas (sehari-hari) menggunakan sepeda," ungkapnya disela-sela kampanye Bersepeda Tertib Berlalu Lintas dan Peduli Protokol Kesehatan di Taman Cikapayang, Jln. Juanda, Minggu, 26 Juli 2020.

Dikatakannya, tumbuhnya minat bersepeda merupakan perubahan yang sangat baik. Mengingat, selam ini Pemkot Bandung selalu mengampanyekan perubahan moda transportasi dari kendaraan bermotor menjadi kendaraan yang lebih ramah lingkungan.

"Karena banyak manfaat yang bisa dirasakan, apabila bersepeda ini bisa menjadi budaya baru masyarakat. Seperti kemacetan berkurang, polusi udara juga bisa menurun, dan berbagai hal positif lain yang bisa kita rasakan," tuturnya.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Jakarta Melonjak, Anies Beberkan Alasannya

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x