4 Makanan Para Pejuang Indonesia Saat Melawan Penjajah

2 Januari 2022, 14:22 WIB
Ilustrasi. Berikut adalah empat makanan para pejuang Indonesia saat melawan penjajah, salah satunya adalah nasi jagung. /

RINGTIMES BANYUWANGI - Makanan menjadi bagian penting dari salah satu kebutuhan manusia. Hingga saat ini ragam jenis makanan selalu bertambah tiap saat.

Di era ini khususnya di Indonesia rata-rata dengan uang Rp20 ribu mungkin sudah cukup untuk membeli satu porsi makan warung pinggir jalan.

Hal tersebut bisa dikatakan menjadi menu makanan yang lumayan mengenyangkan sekaligus cukup terjangkau.

Baca Juga: Sejarah Institut Eijkman, Lembaga Riset Biologi Molekular Indonesia yang Berhenti Beroperasi

Akan tetapi masih ada makanan yang lebih terjangkau dibandingkan makanan warung pinggir jalan yang familiar sekarang.

Makanan ini merupakan makanan para pejuang kemerdekaan kita yang bukan hanya terjangkau harganya akan tetapi juga mengenyangkan dan membantu para pejuang dalam berjuang melawan penjajah.

Apa saja makanan tersebut? Berikut 4 makanan pejuang Indonesia, dilansir dari berbagai sumber pada Minggu, 2 Januari 2022.

Baca Juga: Pahlawan Indonesia yang Menjadi Nama Jalan di Luar Negeri

1. Nasi Jagung

Yang satu ini di beberapa tempat di Indonesia masih banyak ditemukan dan tak jarang masih menjadi makanan sehari-hari masyarakat.

Ketika di jaman penjajahan nasi jagung banyak dikonsumsi lantaran nasi jagung sendiri menjadi alternatif pengganti makanan pokok nasi.

Nasi jagung dipilih karena padi yang telah siap panen selalu dirampas oleh penjajah.

Oleh karena kandungan karbohidratnya yang tinggi nasi jagung dapat mengenyangkan dan menjadi bekal penyemangat para pejuang melawan penjajah.

Baca Juga: Alasan Thailand Tidak Pernah Dijajah Bangsa Eropa, Simak Fakta Menariknya

2. Singkong

Tanaman yang mudah ditemukan di Indonesia ini juga merupakan alternatif makanan pengganti nasi.

Oleh karenanya singkong menjadi salah satu penyelamat perut dikala nasi tidak tersedia.

Umumnya para orang terdahulu mengolah singkong sebagai makanan dengan di rebus atau dibakar.

Selain itu juga banyak yang mengolah singkong menjadi nasi atau yang banyak di kenal dengan nasi tiwul.

Baca Juga: Kisah Wanita Leher Panjang, Tanda Kecantikan dan Kekayaan Suku Kayan

3. Telur Asin

Makanan yang terkenal di Brebes, Jawa Tengah ini juga menjadi salah satu makanan yang banyak dikonsumsi para pejuang terdahulu.

Makanan bercita rasa asin ini tergolong cukup terjangkau serta mudah didapat.

Tak kalah pentingnya kandungan dari telur asin sendiri dapat meningkatkan kesehatan dan imun tubuh.

Baca Juga: Sejarah Kopi di Indonesia, Ternyata Bukan Komoditas Asli Tanah Air

4. Janeng

Mungkin nama makanan ini tidak semua orang tau. Janeng sendiri merupakan makanan orang aceh.

Janeng telah ada ratusan tahun lalu dan banyak menjadi bekal makanan para pejuang khususnya di aceh.

Sejenis umbi-umbian, janeng banyak tumbuh liar di bawah tanaman yang ukurannya lebih besar.

Baca Juga: Sejarah Hotel Niagara Lawang yang Berusia 123 Tahun, Pemilik Lift Pertama di Indonesia pada Masanya

Janeng ini pohonnya kecil dan berduri serta merambat seperti tanaman sirih.

Umumnya janeng diolah dengan cara ditumbuk dan dikukus kemudian disajikan dengan taburan parutan kelapa gurih.***

Editor: Suci Arin Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler