10 Tanda dan Gejala Awal Stroke, Waspadai Alami Kelemasan di Satu Sisi Tubuh

21 Januari 2021, 13:30 WIB
Tanda dan Gejala Awal Stroke, Wasapadai Alami Kelemasan di Satu Sisi Tubuh /Pexels/Photo by Ryutaro Tsukata

RINGTIMES BANYUWANGI – Kenali tanda-tanda dan gejala awal stroke sejak dini, sebelum terlambat.

Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terputus, akibat penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah di otak, sehingga terjadi kematian-kematian sel pada bagian area di otak.

Otak adalah organ yang mengkoordinasi semua bagian tubuh. Jadi, jika ada pembuluh darah yang tersumbat atau pecah, maka akan menganggu koordinasi tubuh, seperti lumpuh, susah berbicara, kebutaan, bahkan kematian.

Baca Juga: Tanggal Gajian Tiba, Shopee Gajian Sale Punya Promo Spesial buat Kamu!

Untuk itu, penting mengetahui tanda dan gejala awal stroke, agar tidak terlambat dalam penanganannya.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal Medicinenet.com, Kamis, 21 Januari 2021, berikut tanda dan gejala awal stroke.

Sebelum itu, perlu diketahui bahwa tanda-tanda stroke setiap orang  itu berbeda-beda. Namun, anda perlu mengetahui tanda-tanda awal, agar lebih awas dan segera mencari pertolongan.

Baca Juga: 6 Kandungan Berbahaya pada Kosmetik yang Bisa Menyebabkan Kanker

1. Kesulitan berbicara

Orang yang mengalami stroke biasanya akan berbicara cadel atau kesulitan berbicara sama sekali. Ucapan yang dilontarkan pun terdengar kacau dan tidak bisa dimengerti.

2. Wajah terkulai

Wajah terkulai bisa terjadi ketika salah satu mata atau mulut penderita mengalami keumpuhan.

Minta orang tersebut untuk tersenyum, dan lihat apakah satu sisi wajahnya terkulai. Jika satu sisi wajah terkulai  atau mati rasa, biasanya senyuman akan tampak tidak rata.

Baca Juga: 7 Sayuran untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi, Mudah Didapatkan di Pasar

3. Salah satu anggota tubuh mengalami kelemasan

Adapun tanda dan gejala awal stroke bisa dilihat dari kelemahan tangan. Untuk mengeceknya, minta orang tersebut mengangkat kedua tangannya, dan lihat apakah ada kelemahan atau mati rasa di satu sisi.

Kelemahan tangan di satu sisi bisa dilihat ketika tangan terayun ke bawah dan tidak kuat untuk dinaikkan.

Jika anda atau saudara kalian yang mengalami beberapa tanda dan gejala stroke di atas, maka segera bawa ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan segera.

Baca Juga: 4 Teh Herbal untuk Menurunkan Kadar Asam Urat, Salah Satunya Teh Jahe

Ingat, jangan anggap sepele tanda dan gejala di atas, terutama jika memiliki riwayat darah tinggi, kencing manis, obesitas, dan kolesterol tinggi.

Selain tanda dan gejala di atas, adapun gejala lain yang menunjukkan serangan stroke mendadak.

1. Mengalami mati rasa atau sensasi kesemutan di bagian tubuh manapun.

2. Mengalami gangguan gaya berjalan atau kesulitan berjalan.

3. Penglihatan menjadi kabur. Ini bisa terjadi pada salah satu mata maupun keduanya.

Baca Juga: 5 Makanan Tinggi Kolesterol yang Harus Dihindari, Kurangi Makan Es Krim

4. Pusing

5. Sakit kepala yang parah.

6. Mengalami kebingungan.

7. Kekauan otot, dan kesulitan menelan.

Itulah beberapa tanda dan gejala awal stroke yang tidak boleh diabaikan. Jika mengalami beberapa tanda dan gejala di atas, segera pergi ke rumah sakit untuk diperiksa.***

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Medicine Net

Tags

Terkini

Terpopuler