6 Jenis Antibiotik Alami, Untuk Melawan Bakteri dan Virus Dalam Tubuh

30 Januari 2021, 08:45 WIB
Bawang merah/Jenis Antibiotik Alami /Pixabay/Hans Braxmeier/

RINGTIMES BANYUWANGI – Dalam proses melawan bakteri dan virus penyebab penyakit, berikut beberapa jenis antibiotik alami yang terbuat dari bumbu rumahan.

Saat melawan bakteri dan virus, tubuh mengerahkan sel darah putih. Tetapi, ketika tubuh tidak bisa menanganinya, maka bakteri akan menekan sistem kekebalan tubuh dan akhirnya menginfeksi tubuh.

Saat itulah antibiotik dibutuhkan. Menurut US National Library of Medicine, antibiotik adalah obat-obatan yang dapat melawan pertumbuhan bakteri.

Baca Juga: Gratis Ongkir Rp0 & ShopeePay Deals Rp1 Menanti di Promo Bulanan Shopee SMS!

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal YouTube Era Sehat, Sabtu 30 Januari 2021, berikut beberapa jenis antibiotik alami.

1. Madu murni

Madu murni adalah salah satu antibiotik alami yang sangat baik bagi tubuh. Kandungan senyawa unik di dalamnya dapat bekerja memengaruhi langsung sistem kekebalan tubuh.

Madu murni membantu sistem pembentukan sel darah merah, dan mempercepat proses penyembuhan penyakit.

Baca Juga: 6 Makanan dan Minuman Penambah Stamina, Memberi Lebih Banyak Energi

2. Kunyit

Kandungan kurkumin yang terdapat dalam kunyit, diketahui memiliki efek antioksidan yang sangat kuat.

Kurkumin berkhasiat untuk mencegah kerusakan membaran sel, dan keusakan sel-sel sehat akibat dari efek radikal bebas serta bakteri.

3. Bawang putih

Salah satu bumbu masak ini memiliki peran sebagai salah satu antibiotik alami.

Baca Juga: Cara Meningkatkan Stamina dalam Seminggu, Cukup Konsumi 7 Makanan Berikut

Kandungan senyawa allicin dalam bawang putih memiliki fungsi antivirus, antimikroba, dan antijamur yang ampuh membunuh berbagai organisme yang bisa menyebabkan penyakit.

4. Cuka sari apel

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa cuka sari apel memiliki sifat antibiotik alami yang dapat menghancurkan bakteri E.coli dan salmonella, dan tentunya menjadikan cuka sari apel ini memliki peran sebagai antibiotik alami.

5. Jahe

Jahe adalah rempah masakan yang memiliki efek hangat di tubuh jika dikonsumsi.

Baca Juga: 7 Minuman Peningkat Stamina Seksual, Bisa Konsumsi Rebusan Jahe

Menurut penelitian, ekstrak jahe diketahui dapat menghambat pertumbuhan bakteri E.coli dan Bacillus subtilis, yang bersifat patogen terhadap saluran pencernaan manusia.

6. Bawang merah

Kandungan flavonol dan kuersetin glikosida yang terkandung dalam bawang merah memiliki efek farmakologis sebagai antibiotik alami.

Hal ini dikarenakan kemampuannya untuk menghambat pertumbuhan bakteri dan virus maupun cendawan.

Baca Juga: 7 Makanan Peningkat Stamina, Tubuh Jadi Bertenaga dan Tak Gampang Lesu

Antibiotik juga diketahui sebagai antibakteri, yaitu jenis obat yang berfungsi untuk melawan, menghancurkan, serta memperlambat pertumbuhan bakteri.

Di era sekarang, ketika kondisi pasien tekena virus penyakit, maka dokter akan memberikan resep antibiotik, di mana jika penggunaannya tidak tepat maka berisiko menimbulkan efek samping yang lebih buruk dari manfaatnya.

Untuk mencegah hal itu, beberapa jenis antibiotik alami di atas bisa menjadi pilihan anda tanpa mengkhawatirkan risiko efek samping yang besar.***

Editor: Lilia Sari

Tags

Terkini

Terpopuler