9 Kebiasaan ini Sebabkan Diabetes Tipe 2, Sering Minum Manis hingga Makan Roti

- 31 Januari 2021, 18:15 WIB
Minum-minuman manis dan makan roti bermentega dikaitkan dengan risiko diabetes tipe 2.*
Minum-minuman manis dan makan roti bermentega dikaitkan dengan risiko diabetes tipe 2.* /PEXELS/Lisa Fotios/

Minum-minuman manis merupakan kebiasaan yang paling dekat dengan risiko diabetes tipe 2 menurut beberapa ahli.

Baca Juga: Minuman Manis Jadi Pembunuh Nomor Satu di Dunia, Picu Penyakit Kronis Seperti Jantung

2. Tinggalkan sarapan

Kebiasaan meninggakan sarapan dikaitkan dengan risiko diabetes tipe 2. Beberapa orang menganggap sarapan tidak terlalu penting.

Faktanya, sarapan adalah makanan terpenting pada setiap hari, dan dalam rangka pencegahan diabetes sarapan adalah salah satu hal yang tepat. 

Sering meninggalkan sarapan justru akan membuat boomerang bagi Anda. Kebiasaan meniggalkan sarapan membuat Anda lapar di pagi hari, tetapi juga dapat menciptakan badai yang sempurna untuk diabetes tipe 2. 

Membuat diri Anda kelaparan sampai makan siang memicu reaksi berantai yang mengganggu kadar insulin dan kontrol gula darah.

3. Meninggalkan buah dan sayur

Banyak orang yang dengan sengaja meninggalkan buah dan sayur dengan berbagai alibi. Kebiasaan ini sebenarnya justru akan mempercepat penurunan daya imun pada tubuh.

Banyak sayuran dalam makanan Anda membantu mengontrol gula darah dan penurunan berat badan, terutama yang tidak mengandung zat tepung seperti bayam, labu, tomat, dan brokoli.

Halaman:

Editor: Kurnia Sudarwati

Sumber: Everyday Health


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah