Bahaya, Berikut Tanda dan Gejala Awal Penyakit Jantung yang Banyak Menyerang Wanita

- 16 November 2020, 19:30 WIB
Ilustrasi Wanita yang Sedang Mengukur Tekanan Darah, Hindari Munculnya Penyakit Jantung. Penyakit Jantung banyak menyerang wanita hingga berisiko kematian, namun jarang disadari.
Ilustrasi Wanita yang Sedang Mengukur Tekanan Darah, Hindari Munculnya Penyakit Jantung. Penyakit Jantung banyak menyerang wanita hingga berisiko kematian, namun jarang disadari. /Healthline

RINGTIMES BANYUWANGI - Penyakit jantung merupakan penyakit yang lebih sering terjadi pada wanita dan sangat jarang disadari oleh banyak orang.

Akan tetapi, fakta yang berbicara bahwa penyakit jantung adalah penyebab utama kematian bagi wanita. Banyak wanita yang menderita penyakit jantung namun menunjukkan tanda ataupun gejala apapun.

Sebenarnya, penyakit jantung adalah sebutan untuk beberapa kondisi abnormal pada jantung dan pembuluh darah seperti penyakit arteri koroner atau penyumbatan pada pembuluh darah di sekitar jantung dan penyakit arteri perifer, yakni penyumbatan pada pembuluh darah di lengan atau kaki.

Baca Juga: Turunkan Kolesterol Jahat dan Gula Darah dengan Konsumsi 8 Buah Segar Berikut

Penyakit jantung juga bagian dari kondisi yang menunjukkan adanya masalah dengan ritme jantung atau aritmia. Kondisi lain yang menyebabkan jantung adalah masalah dengan otot atau katup jantung penyakit katup jantung.

Seperti yang dilansir oleh ringtimesbanyuwangi.com dari healthline.com, gagal jantung kongestif merupakan masalah dengan fungsi pemompaan atau relaksasi otot jantung.

Penyakit jantung juga disebut penyakit kardiovaskular, sebenarnya juga masih dapat berkembang seiring waktu atau mungkin akibat dari pembentukan jantung yang tidak normal dalam rahim atau bawaan bayi.

Baca Juga: Ketahui 4 Cara Agar Burung Jalak Nias Gacor dan Bisa Menirukan Suara Manusia

Penyakit ini sering dianggap sebagai masalah kesehatan yang kebanyakan menyerang pria. Realitanya, penyakit jantung adalah penyebab utama kematian wanita yang bertanggung jawab atas sekitar 1 dari 4 kematian wanita setiap tahun.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x