Presiden Moon Jae In pada Jokowi: Korea Selatan Akan Beri Bantuan yang Diperlukan Indonesia

- 28 April 2021, 06:51 WIB
Presiden Korea Selatan Moon Jae In siap bantu Indonesia
Presiden Korea Selatan Moon Jae In siap bantu Indonesia /Twitter.com/@moonriver365

RINGTIMES BANYUWANGI – Presiden Korea Selatan, Moon Jae In sampaikan bela sungkawa atas tenggelamnya kapal selam KRI Nanggala 402.

Moon Jae In mengatakan kesiapan negaranya untuk membantu pencarian kapal selam tersebut.

Tenggelamnya KRI Nanggala 402 yang dinyatakan hilang kontak pada 21 April 2021 lalu telah menjadi sorotan sejumlah negara, salah satunya Korea Selatan.

Baca Juga: Putra Awak KRI Nanggala 402: Harapan Saya Bisa Bergabung dengan Angkatan Laut Juga

Mewakili negaranya, Presiden Monn Jae mengucapkan belasungkawa terhadap awak KRI Nanggala 402 yang telah dinyatakan gugur saat bertugas.

“Pemerintah Korea mengungkapkan simpati yang tulus atas tenggelamnya kapal selam Indonesia,” tulis unggahan pada akun Instagram Kedutaan Besar Korea Selatan, @koremb.idm.

Pemerintah Korea Selatan juga turut berduka atas meninggalnya ke-53 prajurit KRI Nanggala 402.

Baca Juga: Duka Keluarga Awak KRI Nanggala 402: Hatiku Hancur, Benar-benar Hancur

Baca Juga: 6 Makanan untuk Kecerdasan Otak Bayi Sejak dalam Kandungan, Ibu Hamil Harus Tahu

"Menyampaikan belasungkawa yang tulus kepada keluarga yang berduka dan kolega dari 53 awak yang hilang, serta kepada pemerintah dan rakyat indonesia," tambah akun itu.

Artikel ini sudah diterbitkan sebelumnya di Pangandaranpikiranrakyat.com dengan judul Presiden Korea Selatan Moon Jae In Siap Bantu Proses Pencarian KRI Nanggala 402

Presiden Moon Jae In berharap agar pencarian kapal bisa dijalankan dengan baik. Korea Selatan bahkan siap memberikan bantuan dan dukungan yang diperlukan Indonesia.

"Presiden Moon menyampaikan pesan kepada Presiden Jokowi bahwa, beliau berharap upaya pencarian dapat dijalankan dengan baik dan Korea Selatan akan memberikan segala bantuan dan dukungan yang diperlukan Indonesia," rulis akun Instagram @koreamb.idn.

Baca Juga: 6 Tanda Darah Menggumpal dalam Tubuh, Jangan Sepelekan

Diketahui, bahwa KRI Nanggala telah ditemukan terbelah menjadi tiga bagian di kedalman 800 meter di bawah permukaan laut.

Terdapat kemudi horizontal, kemudi vertikal, dan bagian kapal yang lepas dari badan utamanya.***(Deady Mulyadi/Pangandaran Pikiran Rakyat)

 

Editor: Lilia Sari

Sumber: pangandaran pikiran rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah