Ilmuwan Ungkap Luka Muncul di Kaki Bisa Sebabkan Gejala COVID-19

- 20 April 2020, 07:05 WIB
POTRET kaki.*
POTRET kaki.* /Pexel

RINGTIMES – Ternyata ada cara baru untuk mendeteksi apakah Anda sudah terpapar COVID-19, bahkan tanpa gejala dan jawabannya bisa Anda lihat di kaki.

Dikutip RINGTIMES dari laman Mirror, para ahli medis di Spanyol saat ini sedang menyelidiki apakah mereka yang memiliki virus dapat diidentifikasi oleh lesi kecil di kaki.

Dewan Umum Resmi Spanyol, Perguruan Tinggi Podiatris membagikan pernyataan yang mengungkapkan bahwa beberapa pasien virus corona mengalami lesi pada kaki mereka.

Baca Juga: Olahraga Teratur Dapat Membantu Melindungi Diri Dari COVID-19

Pernyataan itu mengatakan bahwa lesi ungu (sangat mirip dengan cacar air, campak atau chilblains) yang biasanya muncul di jari kaki dan biasanya sembuh tanpa meninggalkan bekas.

Mereka menambahkan bahwa itu adalah temuan yang aneh yang juga telah diamati pada banyak pasien COVID-19 di Italia dan Prancis, serta Spanyol, hal ini dilaporkan oleh ahli kulit dan penyakit kaki.

Lesi lebih sering terlihat pada orang yang lebih muda dengan virus, termasuk remaja dan anak-anak, meskipun beberapa orang dewasa juga ditemukan mengidapnya.

“Dewan Podiatris mendesak perguruan tinggi dan anggotanya untuk sangat waspada karena ini mungkin merupakan tanda deteksi COVID-19 yang dapat membantu menghindari penularan," ujar para ahli untuk mendorong orang-orang mengawasi lesi.

Baca Juga: Aksi Terpuji Dua Bocah ini Tuai Banyak Pujian Dikalangan Masyarakat

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x