Kasus Covid-19 Dunia Hari Ini, 15 September 2020, Indonesia Urutan ke-12

- 15 September 2020, 10:45 WIB
Ilustrasi Covid-19. China catatkan kasus baru yang berasal dari luar negeri.
Ilustrasi Covid-19. China catatkan kasus baru yang berasal dari luar negeri. /

Negara yang berada pada posisi pertama terbanyak kasus virus corona masih ditempati oleh Amerika Serikat (AS) selama berminggu-minggu.

Data menunjukan adanya 6.747.123 orang terinfeksi Covid-19 di Amerika Serikat.

Kasus kematian di sana mencapai 198.937 orang dengan 4.021.492 lainnya berhasil disembuhkan.

Baca Juga: Seorang Pria Memutilasi 9 Korbannya, dan Simpan Potongan Tubuh mereka di Dalam Kulkas

Pada posisi kedua ada negara India yang telah menyusul Brazil sebelumnya.

Total kasus virus corona di India kini telah menjadi 4.926.914 orang.

Sementara kasus kematiannya mencapai 80.808 orang dan 3.856 lainnya telah sembuh dari Covid-19.

Baca Juga: Atta Halilintar Rilis Lagu Calon Bojo untuk Aurel Hermansyah, Begini Lirik Lagunya

Adapula Brazil dengan total 4.345.610 orang terpapar positif Covid-19.

Pasien meninggal dunia di Brazil sebanyak 132.006 orang dan 3.613.184 lainnya berhasil dipulihkan.

Halaman:

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x