Seorang Polisi Tewas Tercakar Ayam saat Gerebek Praktik Sabung Ayam

- 29 Oktober 2020, 11:30 WIB
FOTO ilusttrasi sabung ayam.*/ANTARA
FOTO ilusttrasi sabung ayam.*/ANTARA /

RINGTIMES BANYUWANGI – Seorang polisi tertimpa nasib sial lantaran terkena cakaran ayam hingga meninggal dunia saat menggerebek praktik sabung ayam di Filipina.

Polisi bernama Letnan Christian Bolok diketahui telah meregang nyawa dalam penggerebekan praktik sabung ayam.

Diketahui penyebab kematian karena terkena cakaran dari pisau taji ayam yang mengiris arteri femoralisnya, kata seorang pejabat pada Selasa, 27 Oktober 2020.

Peristiwa nahas tersebut terjadi pada Senin, 26 Oktober 2020 di provinsi Samar Utara terjadi saat korban mengambil ayam aduan sebagai kumpulan barang bukti dari aktifitas ilegal yang melanggar hukum tersebut.

Saat mengambil ayam tersebut, pisau yang masih terpasang di salah satu ayam mengenai korban karena ayam berusaha mencakar petugas kepolisian di daerah tersebut, sehingga cakaran ayam itu mengenai tepat di bagian paha kirinya.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Pikiranrakyat-Bekasi.com dengan judul Gerebek Praktik Sabung Ayam, Seorang Petugas Polisi Tercakar Ayam hingga Regang Nyawa

Baca Juga: Sorot Aktivitas Belanja, ShopeePay Deals Rp1 Hadir di Euforia 11.11

Kepala kepolisian Samar Utara, Kolonel Arnel Apud mengatakan korban pun meninggal akibat kehabisan darah dengan luka yang cukup dalam akibat cakaran tersebut.

"Itu adalah kecelakaan yang tidak menguntungkan, dia mendapatkan nasib buruk yang tidak bisa saya jelaskan," kata Kolonel Arnel Apud, dikutip Pikiranrakyat-Bekasi.com dari Channel News Asia.

Kolonel Arnel Apud pun masih tidak percaya telah kehilangan anak buahnya akibat terkena cakaran Ayam.

"Saya tidak percaya ketika pertama kali kejadian tersebut dilaporkan kepada saya. Ini adalah pertama kalinya dalam 25 tahun sebagai polisi saya kehilangan seorang anak buah karena terkena cakaran ayam aduan," katanya.

Dalam penggerebekan yang terjadi di Kota San Jose direbut, tiga orang ditangkap dan dua ayam aduan disita sebagai barang bukti beserta dua set pisau kuku ayam.

Baca Juga: 5 Tips Ampuh Cegah Jerawat, Cukup Rajin Bersihkan Tempat Tidur

Menurut situs Wikipedia, Sabung ayam adalah permainan adu dua ekor ayam dalam sebuah kalangan atau arena yang populer di negara kepulauan nusantara seperti Indonesia, Filipina, dan Malaysia.

Biasanya permainan tersebut akan berakhir jika salah satu ayam yang diadu kabur atau kalah, bahkan hingga mati.

Permainan ini biasanya diikuti oleh praktek perjudian yang berlangsung tak jauh dari arena adu ayam.

Permainan yang disebut juga sebagai berlaga ayam ini di Indonesia sendiri ini sudah dimainkan sejak zaman kerajaan Demak.

Sabung ayam sendiri dianggap ilegal di Indonesia (kecuali Bali) karena dianggap sebagai penyiksaan pada hewan dan juga mengandung perjudian.

Baca Juga: 4 Fakta Rematik yang Berbeda dari Asam Urat, Pastikan Segera Gejala Pada Diri Anda

David Bowie yang merupakan bintang rock dunia diketahui hobi mengikuti sabung ayam saat dirinya berlibur ke Indonesia semasa hidupnya.***(Rivan Muhammad/Pikiran Rakyat Bekasi)

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x