Dinilai Hina Profesi Guru Makan Gaji Buta, Unggahan Facebook Dede Iskandar Bikin Emosi

- 28 Juli 2020, 21:55 WIB
Para guru berkumpul di Gedung PGRI Garut terkait unggahan salah satu akun Facebook yang mengunggah status menghina profesi guru
Para guru berkumpul di Gedung PGRI Garut terkait unggahan salah satu akun Facebook yang mengunggah status menghina profesi guru //Jurnal Garut.

"Kata siapa kami hanya menerima gaji buta? Selama ini kami tetap menjalankan tugas dengan memberi pelajaran secara daring ke anak-anak, emang cara seperti ini gampang dan mengenakan kami?" ujar Asep, salah seorang guru saat ditemui di Gedung PGRI Garut.

Tak cukup sampai di situ, Asep juga mengaku pernyataan yang dilontarkan Dede dikolom komentar jauh lebih menyakitkan lagi.

Ia bahkan berani mengatakan lebih baik menjadi penjahat ketimbang sekolah.

Baca Juga: Kapulaga Bisa Atasi Ginjal dan Saluran Kencing, Berikut Manfaatnya

Berita ini sebelumnya telah terbit di Pikiran-rakyat.com dengan judul Hina Guru Sebut Makan Gaji Buta Selama Covid-19, Postingan Dede Iskandar di Facebook Bikin Murka

Ini benar-benar sangat menyakitkan hati para guru yang selama ini telah bersusah payah mendidik anak-anak agar menjadi anak yang baik dan pintar.

Atas hinaan yang telah dilontarkannya kepada para guru, Asep meminta agar Dede mau meminta maaf secara terbuka.

Postingan Dede tersebut sudah sangat jelas menyudutkan bahkan melecehkan profesi guru, sehingga sangat menyakitkan hati para guru bukan hanya yang ada di Garut akan tetapi juga di seluruh Indonesia.

Dikatakan Asep, ia dan ratusan guru lainnya sengaja datang ke Gedung PGRI karena mendengar kabar jika hari ini Dede Iskandar akan datang ke Gedung PGRI untuk memberikan klarifikasi sekaligus menyampaikan permohonan maaf.

Baca Juga: Suka Tidur Terlengtang?, Berikut Untung Rugi Berdasarkan Posisi Anda Tidur

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x