PSBB Total Anies Baswedan Didesak Ketua Fraksi PDIP, Gembong Warsono: Hentikan dan Batalkan!

- 12 September 2020, 13:55 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terapkan PSBB Total di Jakarta.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terapkan PSBB Total di Jakarta. /Pikiran Rakyat

RINGTIMES BANYUWANGI - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan didesak untuk membatalkan pemberlakuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total di Jakarta.

Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD DKI Gembong Warsono mengatakan, dengan mendisiplinkan warga untuk menerapkan protokol kesehatan yang ketat lebih akan lebih efektif untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Hentikan dan batalkan rencana Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total/ketat," desaknya dalam keterangan tertulis, dikutip dari laman RRI.co.id Sabtu 12 September 2020.

Baca Juga: Kucing Tidaklah Najis, 4 Keutamaan dan Manfaat dalam Memelihara Kucing Beserta Haditsnya

Di sisi lain, dinilainya Anies dan jajaran sama sekali belum berhasil dalam mendisiplinkan warga untuk menerapkan protokol kesehatan pencegahan dan pengendalian Covid-19.

"Selama ini belum nampak nyata signifikan ditempuh oleh Pemda DKI Jakarta," sesal anak buah Megawati Soekarnoputri ini.

Seperti diketahui sebelumnya, Anies memutuskan untuk menarik rem darurat dan kembali menerapkan PSBB total sebagaimana awal pandemi Covid-19 lalu. 

Baca Juga: Cara Cek Penerima BLT Rp500 Ribu Kemensos, Apakah Anda Salah Satunya?

Akibatnya, aktivitas perkantoran di Jakarta, mulai 14 September 2020 akan dilakukan dari rumah. Hanya ada 11 bidang esensial yang diizinkan beroperasi dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 yang ketat.

Adapun alasan Anies mengambil kebijakan ini karena penyebaran Covid-19 di Jakarta yang kian meluas, namun tidak mampu diimbangi dengan fasilitas kesehatan yang memadai.***

Halaman:

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x