Sediakan Takjil Gratis, Remas Masjid Agung Baiturrahman berikan banyak Kuota

- 8 April 2022, 08:50 WIB
Persiapan pembagian takjil gratis
Persiapan pembagian takjil gratis /Moch. Rufqi Wildan/

RINGTIMES BANYUWANGI - Dalam menyemarakkan suasana bulan suci Ramadhan, banyak dari masjid dan mushalla menyediakan takjil gratis.

Penyediaan takjil gratis juga dilakukan oleh Masjid Agung Baiturrahman Kepatihan, Kecamatan Banyuwangi, Kabupaten Banyuwangi, setiap hari selama bulan suci Ramadhan.

Selama satu bulan penuh Masjid Agung Baiturrahman telah menyaikan sejumlah dana untuk memberikan takjil gratis kepada seluruh jemaah.

Hal itu disampaikan oleh Sayid Setia selaku Sekretaris Remaja Masjid (Remas) Masjid Agung Baiturrahman, bahwa masjid telah menyediakan, namun tidak terlalu banyak.

Baca Juga: 10 Camilan Nikmat untuk Takjil Buka Puasa, Cocok Dimakan Setelah Tarawih dan Tadarus

Sebanyak 250 bungkus makanan ringan dan berat selalu disediakan setiap harinya selama bulan Ramadhan oleh para Remas.

"Kalau dari yayasan sendiri itu 250 bungkus, tapi untuk kurang dan lebihnya tergantung dari masyarakat, ada yang ngasih atau ngga," jelasnya saat diwawancarai pewarta Ringtimes Banyuwangi pada Kamis, 8 April 2022.

Sedangkan untuk pemberian makanan dari masyarakat lingkungan masjid tidak bisa ditentukan setiap harinya.

Tetapi, menurut Sayid, setiap hari ada orang yang menyumbang takjil berupa petula yang terbuat dari tepung beras dengan kuah santan.

Halaman:

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x