Okupansi Hotel di Banyuwangi Meroket 90-100 Persen Saat Libur Lebaran

- 1 Mei 2022, 13:00 WIB
Okupansi Hotel di Banyuwangi Meroket 90-100 Persen Saat Libur Lebaran
Okupansi Hotel di Banyuwangi Meroket 90-100 Persen Saat Libur Lebaran /Dok. Humas Pemkab Banyuwangi

RINGTIMES BANYUWANGI – Para pelaku jasa akomodasi di Banyuwangi antusias menyambut libur Lebaran tahun ini. 

Pasalnya okupansi hotel dan homestay menjelang libur lebaran meningkat. Berbagai persiapan dilakukan mereka untuk menambah kenyamanan dan kepuasan para pengunjung.

Ketua Himpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Banyuwangi, Zaenal Muttaqin, menuturkan, geliat reservasi di Kota gandrung sudah tampak di sejumlah hotel sejak beberapa waktu lalu. 

“Bahkan ada yang sudah full booked hingga 8 Mei mendatang. Kami sangat optimistis rata-rata tingkat hunian hotel selama libur lebaran mencapai 80 persen,” kata Zaenal, Sabtu 30 April 2022.

Baca Juga: Wabup Sugirah Keliling Cek Kesiapan Puskesmas dan Pos Pengamanan Lebaran

Salah satu penyedia jasa hunian yang telah siap menyambut libur lebaran adalah Didu’s Homestay. Diungkapkan Maya Subagio, pemilik Didu’s bahwa sejumlah wisatawan mulai menginap di homestay yang berlokasi di Desa Rejosari, Glagah Banyuwangi.

“Bahkan, ada turis dari Prancis juga menginap di sini, mau ke Kawah Ijen,” tutur Maya. 

Didu’s selama ini menjadi alternatif penginapan karena suasananya yang asri dikelilingi persawahan dan dekat perkampungan suku Osing asal Banyuwangi. 

Baca Juga: Markibor, Cara Bupati Ipuk Promosi UMKM di Momen Lebaran

Halaman:

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x