Milad Ke-48, TK Aisyiyah 2 Banyuwangi: Program dan Inovasi

- 17 Januari 2023, 22:39 WIB
Dewan Guru KB-TK Aisyiyah 2 Banyuwangi
Dewan Guru KB-TK Aisyiyah 2 Banyuwangi /KB-TK Aisyiyah 2 Banyuwangi/

Disebutnya juga, dewan guru bekerjasama untuk membuat ide baru yang akan menjadi agenda untuk tahun ajaran berikutnya.

“Yang sudah baik akan kita terus jalankan, yang kurang akan kita perbaiki, dan jika ada yang baru akan kita tambahkan,” imbuhnya.

KB-TK Aisyiah 2 mendapat kepercayaan sebagai sekolah penggerak, yaitu sekolah yang berfokus pada pengembangan hasil belajar siswa secara holistik dengan mewujudkan profil pelajar Pancasila yang mencakup kompetensi dan karakter yang diawali dengan SDM yang unggul yaitu kepala sekolah dan guru.

Sekolah yang telah menerapkan kurikulum merdeka tersebut juga berinovasi demgan program Berjumpa (Berkah Jumat Amal Sampah), Berteman (Bermain Terpimpin dan Mandiri), Suplir (Sabtu Pintar Literasi), serta Kumang Sinau (Mlaku-mlaku, Mangan, lan Sinau).

“Semoga TK Aisyiyah 2 semakin maju, tetap dipercaya masyarakat, guru-guru selalu amanah dalam menjalankan tugas, serta terus dapat mencetak generasi Qur'ani berakhlakul karimah, cerdas dan berprestasi,” harapnya.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah