Pemecatan Ketua PWNU Jatim Bukan Karena Politik, Gus Fahrur: Pelanggaran Tata Tertib Organisasi

- 4 Januari 2024, 11:00 WIB
Pemecatan Ketua PWNU Jatim KH Marzuki, Bukan Karena Politik. Gus Fahrur : Pelanggaran Tata Tertib Organisasi
Pemecatan Ketua PWNU Jatim KH Marzuki, Bukan Karena Politik. Gus Fahrur : Pelanggaran Tata Tertib Organisasi /antara jatim/

"Kami tidak tahu ya (kesalahan yang dilakukan)," ucapnya dengan didampingi mantan Wakil Ketua PWNU Jatim, KH Abdussalam Shohib atau Gus Salam.

 Baca Juga: Pemprov Jatim Lampaui Realisasi Pendapatan Tahun Anggaran 2023

Kiai Marzuki kemudian mengungkapkan beberapa poin yang terdapat dalam SP PBNU. Salah satunya adalah tuduhan bahwa dia menentang perintah PBNU.

Namun, Kiai Marzuki mengaku tidak mengerti perintah apa yang ditentang oleh dirinya. "Yang pertama, ditulis PW (Pengurus Wilayah) menentang perintah PB (Pengurus Besar).

Menentangnya kayak apa? Kami nggak begitu mengerti," ucapnya. Selain itu, Kiai Marzuki mendapatkan SP setelah acara NU Award 2023 yang digelar di Ponpes Lirboyo pada Maret 2023.

 Baca Juga: Kalah 4-0 Lawan Libya, Experimen STY Masih Kocar-Kacir

Kiai Marzuki juga mengaku tidak tahu di mana letak kesalahan yang dilakukannya terkait acara tersebut.

"Terus acara NU Award di Lirboyo, dapat surat peringatan. Kami juga nggak begitu paham, kesalahannya apa?" ungkapnya. Meskipun demikian, Kiai Marzuki menyatakan bahwa dirinya legowo dan menerima dengan lapang dada keputusan pemberhentian sebagai Ketua PWNU Jatim.

Pernyataan tersebut menggambarkan sikap bijak dan kedewasaan Kiai Marzuki dalam menghadapi situasi tersebut.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x