Dennis Rodman Berharap Kabar Kim Jong Un Sakit hanya Humor Belaka

- 25 April 2020, 21:10 WIB
RODMAN pernah mengunjungi Korea Utara pada tahun 2017 dalam rangka memperbaiki hubungan antata kedua negara.*
RODMAN pernah mengunjungi Korea Utara pada tahun 2017 dalam rangka memperbaiki hubungan antata kedua negara.* /AFP/

RINGTIMES - Tercatat pada tahun 2013 dan 2014 keduanya pernah saling bertemu dan Rodman membawa beberapa bintang NBA untuk bermain di laga ekshibisi.

Mantan pemain bintang NBA, Dennis Rodman mengirimkan doa kepada pemimpin Korea Utara, Kim Jong Un.

Beberapa waktu lalu Kim Jong Un dikabarkan di berbagai media sedang mengalami sakit yang cukup serius.

Baca Juga: Penuntasan Krisis Ventilator, Pemerintah Harus Bergerak Cepat

Sebelumnya diketahui bahwa Kim Jong Un dan Dennis Rodman memiliki hubungan yang cukup baik.

Selain itu Rodman juga pernah mengunjungi Korea Utara pada tahun 2017 dalam rangka memperbaiki hubungan antata kedua negara.

"Saya harap itu hanya rumor bahwa Kim Jong Un sedang sakit.

"Semoga saya dapat mencari tahu secepat mungkin. 

Baca Juga: Pencatat Meter PLN Ditiadakan, Disiapkan Layanan Melalui Whatsapp

"Masih banyak pekerjaan yang harus kita lakukan antara Amerika Serikat dan Korea Utara.

"Jika dia tidak dalam keadaan baik, saya berdoa untuk kesembuhannya dengan cepat, jadi keduanya adalah teman saya (Presiden Donald Trump dan Kim Jong Un) bisa melanjutkan kesuksesan perdamaian," ujar Rodman.

Kim Jong Un dikabarkan saat ini sedang dalam kondisi kritis setelah menjalani operasi jantung.

Baca Juga: BERITA FOTO: Larangan Mudik, Pelabuhan Ketapang-Gilimanuk Tetap Beroperasi

Kabar tersebut konon didapatkan dari Badan Intelijen Amerika Serikat yang menerima informasi soal hal tersebut.

Kepastian soal kesehatan Kim Jong Un saat ini masih simpang siur dan belum menemui kejelasan.

Mendengar hal tersebut, Dennis Rodman yang juga mantan pemain dari Chicago Bulls berharap bahwa kabar itu hanya rumor belaka.

 Baca Juga: Mulai 24 April 2020 Bandara Soetta Hanya Layani Kargo dan Penerbangan Khusus

 

Sumber: Pikiran-Rakyat.com dengan judul Mantan Bintang NBA Dennis Rodman Doakan Kesembuhan Kim Jong Un

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x