3 Cara Terbaik Membangun Sekolah, Salah Satunya School Branding

- 28 Agustus 2021, 11:41 WIB
Dalam membangun sekolah agar terus berkembang menjadi lebih baik, ada 3 cara yang bisa dilakukan. Simak selengkapnya.
Dalam membangun sekolah agar terus berkembang menjadi lebih baik, ada 3 cara yang bisa dilakukan. Simak selengkapnya. / /Pixabay/akshayapatra

RINGTIMES BANYUWANGI - Ada tiga alur bisnis yang dapat kita terapkan dalam dunia pendidikan yang bisa kita sebut dengan istilah MSB (Marketing, Selling, dan Branding).

Marketing adalah proses untuk membuat orang yang belum tahu sekolah kita menjadi tahu.

Kata kunci dari bagian ini adalah kegiatan EDUKASI, dimana lembaga pendidikan terus membangun komunikasi ke masyarakat, penggunaannya, mengabarkan keberadaan dan semua keunggulan yang dimiliki, melalui semua kanal komunikasi baik media sosial maupun langsung.

Marketing bertujuan membangun kebutuhan (create demand), tantangannya ada pada kejelian lembaga pendidikan membaca 'permasalahan' di tengah masyarakat, kemudian menyediakan solusi yang dikemas menjadi program sekolah.

Baca Juga: Ilmu Branding untuk Sekolah Antara Perusahaan dan Lembaga Pendidikan, Apakah Ada?

Selling adalah proses membuat orang yang sudah tahu menjadi mau bergabung ke sekolah.

Di tahapan ini, sekolah sudah dikenal dengan baik, semua hal positif telah tersampaikan dan sudah muncul kebutuhan masyarakat untuk mendaftarkan putra-putrinya.

Selling akan mempercepat proses fase sebelumnya. Jika disimulasikan, masyarakat yang sudah merasa butuh hingga akhirnya mendaftar, membutuhkan waktu 14 hari direntang keduanya, maka ia akan menjadi lebih cepat, bisa hanya 7 hari atau bahkan lebih cepat.

Dan yang terakhir dalah Branding, menjadikan orang yang sudah bergabung hingga bersedia terus menjadi 'klien' yang loyal, pihak penerima manfaat dari sekolah yang sukarela merekomendasikan pada siapa saja untuk memilih dan mendaftarkan putra/putrinya menjadi siswa di sekolah.

Baca Juga: Anda Guru atau Kepala? Lakukan Dua Hal ini, Temukan Pertumbuhan Positif Terbaik di Sekolah

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x