Peristiwa 28 Juli, 106 tahun Perang Dunia I Berkecamuk di Eropa

28 Juli 2020, 08:15 WIB
Perang Dunia I. (wikipedia.org) /

RINGTIMES BANYUWANGI - Pada tanggal 28 Juli tahun 1914 Austria-Hongaria menyatakan perang terhadap Serbia yang menjadi awal sejarah terjadinya dari Perang Dunia I (PD I).

Perang Dunia I adalah perang global yang berpusat di Eropa yang dimulai pada tanggal 28 Juli sampai 11 November 1918.

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, Pemicu terjadinya Perang Dunia I yang terutama ada 4 aspek yaitu militerisme, aliansi, imperialisme dan nasionalisme.

Baca Juga: Sutradara Bollywood Mahesh Batt Diinterogasi Lebih dari Dua Jam Terkait Kasus Kematian Sushant Singh

Penyebab lain yang menjadi pemicu terjadinya Perang Dunia I adalah pembunuhan Archduke Franz Ferdinand, pewaris tahta kerajaan Austria-Hongaria.

Pada Juni 1914, kelompok teroris Serbia-nasionalis yang disebut Tangan Hitam mengirim kelompok untuk membunuh Archduke.

Pembunuhan ini terjadi sebagai protes terhadap Austria-Hongaria yang memiliki kendali atas Bosnia dan Herzegovina.

Pembunuhan Archduke menyebabkan Austria-Hongaria mendeklarasikan perang terhadap Serbia.

Ketika Rusia mulai memobilisasi untuk mempertahankan aliansi dengan Serbia, Jerman menyatakan perang terhadap Rusia. Maka dimulailah perluasan perang untuk memasukkan semua yang terlibat dalam aliansi pertahanan bersama.

Baca Juga: Festival Fim Pendek Empat Pilar Bakal Digelar, MPR RI Berharap Ada Dampak kepada Penonton

Perang Dunia I menyebabkan lebih dari 9 juta prajurit gugur, terutama akibat kemajuan teknologi yang meningkatkan tingkat mematikannya suatu senjata tanpa mempertimbangkan perbaikan perlindungan atau mobilitas.

Perang Dunia I menandai berakhirnya monarki absolut di Eropa. Ia juga menjadi pemicu revolusi Rusia, yang akan menginspirasi revolusi di negara lainnya seperti Tiongkok dan Kuba, dan akan menjadi basis bagi perang dingin antara Uni Soviet dan AS (Hermawan Dwi Putro: Perang Dunia I & Perang Dunia II).

Kekalahan Jerman pada perang ini dan kegagalan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang masih menggantung yang telah menjadi sebab terjadinya Perang Dunia I akan menjadi dasar kebangkitan Nazi dan menjadi sebab pecahnya Perang Dunia II pada 1939.***

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler