Sejarah NU 'Nahdlatul Ulama', Organisasi Islam Terbesar di Indonesia

- 31 Januari 2021, 13:30 WIB
Sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama (NU).
Sejarah berdirinya Nahdlatul Ulama (NU). /NU/

Kemudian, Kiai Wahab mendirikan Nahdlatul Wathan yang memiliki arti kebangkitan tanah air, pada tahun 1914.

Kehadiran NU merupakan salah satu upaya melembagagakan wawasan tradisi keagamaan yang dianut jauh sebelumnya, yaitu paham Ahlisunnah Wal Jama’ah.

Baca Juga: Puasa Ayyamul Bidh, Berikut Sejarah dan Keutamaannya

Tidak hanya itu, NU merupakan salah satu organisasi pribumi yang bersifat sosial, budaya, atau keagamaan, yang lahir di masa penjajahan.

Pada dasarnya, merupakan perlawanan terhadap penjajah, dan hal ini didasarkan berdirinya NU dipengaruhi oleh kondisi politik dalam dan luar negeri, sekaligus merupakan kebangkitan kesadaran politik yang ditampakkan dalam wujud gerakkan organisasi dalam menjawab kepentingan nasional, dan lingkup Islam.

Akibat penjajahan yang terjadi, membuat kesadaran rakyat pribumi tergugah untuk memperjuangkan dan mempertahankan martabat bangsa, melalui pendidikan dan organisasi.

Gerakan yang muncul pada tahun 1908 tersebut, dikenal sebagai kebangkitan Nasional.

Karena hal tersebut, kemudian hal ini memprakarsai munculnya berbagai organisasi-organisasi yang bergerak pada bidang pendidikan, dan pembebasan.

Baca Juga: Hari Ini Dalam Sejarah, Tragedi Maut Kecalakaan Tugu Tani pada 22 Januari 2012

Merespon hal tersebut, Nahdlatul Wathan dibentuk pada tahun 1916, dan kemudian pada tahun 1918 didirikan Taswirul Afkar, atau yang biasa dikenal sebagai Nahdlatul Fikri.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah