Pertandingan Liga Inggris, Arsenal vs Newcastle, The Magpies Memupuskan Harapan Gunners ke Liga Champion

18 Mei 2022, 09:40 WIB
Pertandingan Liga Inggris, Arsenal vs Newcastle, The Magpies Memupuskan Harapan Gunners ke Liga Champion /Football.London

RINGTIMES BANYUWANGI – Pagi hari kemarin, 17 Mei 2022, lanjutan pertandingan Liga Inggris Arsenal vs Newcastle telah usai dengan kemenangan tuan rumah, The Magpies.

Pertandingan Liga Inggris antara Arsenal di pekan ke 37 yang diharuskan meraih kemenangan, justru bertekuk lutut dihadapan Newcastle dengan skor 2-0.

Kekalahan Arsenal pada pagi kemarin merupakan kekalahan kedua secara beruntun, ketika pada pertandingan sebelumnya kalah dari Tottenham Hotspur dengan skor telak 3-0.

Disamping kekalahan The Gunners, sesuatu yang mengejutkan datang dari kubu Newcastle. Tidak hanya menang, The Magpies justru lebih mendominasi daripada klub Liga Inggris asal London itu.

Baca Juga: Menang atas Liverpool VS Southampton, Jurgen Klopp Ucapkan Terima Kasih pada Pemain Ini

Dilansir dari livescore, berikut adalah statistik dari pertandingan antara Arsenal vs Newcastle kemarin pagi.

Newcastle

Statistik

Arsenal

4

Shots on target

2

6

Shots off target

2

7

Blocked shots

6

51

Possession (%)

49

12

Corner kicks

8

325

Passing

332

80

Passing Accuracy (%)

78

Jika melihat dari tabel statistis di atas, Newcastle lebih dominan daripada Arsenal walaupun perbedaannya cukup tipis.

Dengan kekalahan ini, peluang Arsenal mendapatkan satu tiket ke Liga Champion semakin kecil. The Gunners hanya bisa berharap dari rivalnya, Tottenham Hotspur agar mengalami kekalahan di laga terakhir.

Menurut Bung Ropan pada kanal Youtubenya dia mengatakan bahwa, bagi Norwich susah menumbangkan Tottenham Hotspur pada laga terakhir baik dari segi pemain, permainan, maupun mental.

Baca Juga: Arsenal Kalah Melawan Newcastle di Pekan ke 37, Mikel Arteta: Newcastle 10 kali Lebih Baik dari Kami

“Hampir dipastikan 99 persen, Arsenal akan tersingkir dari perburuan tiket Liga Champion untuk musim depan,” ucapnya.

Bagimana jalannya pertandingan Liga Inggris antara Arsenal vs Magpies kemarin pagi?

Dikutip dari kanal Youtube Bung Ropan, sejak menit awal kedua tim sudah memainkan permainan dengan intensitas tinggi dan ngotot untuk mendapatkan gol cepat.

Sepanjang laga jual beli serangan terus terjadi di kedua tim, baik Arsenal maupun Newcastle. Terbukti dengan 11 tendangan yang dilesakkan oleh Arsenal dan 16 tembakan dari Newcastle.

Akan tetapi, di pertandingan ini Newcastle lebih mampu memanfaatkan peluang yang tercipta.

Baca Juga: Semakin Panas, Pemerintah Inggris Belum Dapat Garansi, Klub Liga Inggris Chelsea Berpotensi Gagal Dijual

Terbukti pada menit ke 55, Newcastle berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol bunuh diri dari Ben White yang salah dalam membuang bola crossing yang dilesatkan oleh Joelinton. 1-0 bagi Newcastle.

Arsenal beberapa kali membuat serangan yang berbahaya di area kotak penalti Newcastle, akan tetapi serangan tersebut mampu diredam oleh para pemain belakang The Magpies.

Peluang juga terjadi di kubu Newcastle. Pada menit ke 62, Callum Wilson hampir mencatatkan namanya di papan skor, akan tetapi tendangan volinya masih melambung jauh.

Pada menit 78, peluang counter attack di dapatkan oleh Newcastle setelah berhasil merebut bola dari pemain Arsenal.

Baca Juga: Kelelahan Hantui Liverpool di Liga Inggris dalam Melawan Southampton, Mohamed Salah Absen

Momen tersebut dua pemain Newcastle melawan satu pemain belakang Arsenal, beberapa kali operan 1 2 terjadi, akan tetapi tendangan dari Jacob Murphy dapat ditepis oleh kiper The Gunners, Aaron Ramsdale.

Pada menit ke 85, Newcastle mampu menggandakan keunggulan, ketika Bruno Guimaraes memanfaatkan out of position dari Aaron Ramsdale dan melakukan shooting keras ke arah gawang Arsenal. Skor 2-0 untuk Newcastle hingga peluit panjang berbunyi.

Itulah hasil pertandingan Liga Inggris pekan 37 yang mempertemukan Arsenal vs Newcastle yang dimenangkan oleh The Magpies.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam

Sumber: livescore

Tags

Terkini

Terpopuler