Hasil Pertandingan Big Match, Chelsea vs Real Madrid, Benzema Tuntaskan Dendam Madrid

- 7 April 2022, 18:00 WIB
Hasil Pertandingan Big Match, Chelsea vs Real Madrid, Benzema Tuntaskan Dendam Madrid
Hasil Pertandingan Big Match, Chelsea vs Real Madrid, Benzema Tuntaskan Dendam Madrid /Tangkap layar/Facebook/ Real Madrid/

RINGTIMES BANYUWANGI – Pertandingan Big Match, Chelsea vs Real Madrid membuahkan hasil mengecewakan bagi klub asal London. The Blues (julukan Chelsea) harus menyerah oleh Los Blancos (julukan Real Madrid)

Pada pertandingan lanjutan UEFA Champion League, Chelsea harus menyerah dengan skor 1-3 saat menjamu tamunya, Real Madrid.

Disamping ada yang kalah dan ada yang menang, pertandingan yang ditontonkan oleh Chelsea dan Real Madrid, sangat seru. Dimana kedua tim saling jual beli serangan.

Baca Juga: Prediksi Pertandingan Big Match Liga Champions Chelsea vs Real Madrid

Secara statistik Chelsea sangat mendominasi El Real (julukan Real Madrid) akan tetapi, efektifitas untuk memanfaatkan peluang, Real Madrid lebih unggul.

“Dengan kekalahan 1-3, telah mempersempit peluang Chelsea lolos ke semifinal,” ucap Bung Ropan, dilansir dari channel YouTubenya

Menurut Bung Ropan, kekalahan atas brentford pekan lalu, menjadi salah satu faktor atas kekalahan Chelsea.

Baca Juga: Target Transfer Real Madrid untuk 2022, Ada Bintang Muda Ajax Ryan Gravenberch

“Dalam dua pertandingan terakhir, Chelsea telah kebobolan sebanyak 7 gol,” ucapnya.

“Kekalahan yang diderita Chelsea saat ini, menjadi tamparan bagi seluruh tim, baik pelatih maupun pemain,” ucapnya melanjutkan.

Kemenangan Real Madrid atas Chelsea, tidak luput dari peran yang sangat besar dari seorang Karim Benzema.

Dini hari tadi, Karim Benzema menjadi pahlawan bagi Real Madrid untuk menuntaskan dendam El Real.

Baca Juga: Profil Mason Mount Gelandang Muda Penerus Lampard di Chelsea

Benzema berhasil mencetak hattrick ke gawang Eduardo Mendy yang merupakan kiper terbaik tahun kemarin.

Awal gol pertama terjadi berada di menit ke-21, dimana Vinicius Junior memberi umpan kepada Benzema dan Benzema bisa mengkonversikan menjadi gol lewat tandukannya.

Berselang 3 menit setelah gol pertama, Karim Benzema lagi-lagi mampu menjebol gawang Chelsea, setelah menerima umpan terukur dari Modric.

Sebelum waktu turun minum, Chelsea berhasil membalas lewat tandukan Kai Havertz yang bermula dari Jorginho memberi umpan ke depan gawang Courtois.

Gol ketiga yang dicetak oleh Karim Benzema yang membuat dia mendapatkan hattrik, saat waktu babak kedua belum bergulir satu menit.

Terciptanya gol ketiga itu, hasil dari blunder Mendy yang akan memberi umpan kepada Rudiger, tapi umpan yang diberikan kurang kencang.

Baca Juga: Mantan Pemilik Chelsea Terkena Ledakan Tabung Gas Air Mata, Saat Hadiri Negosiasi Damai Rusia-Ukraina

Alhasil direbut oleh Benzema dan menjadikan peluang tersebut menjadi gol.

Setelah gol ketiga, Real Madrid mulai mengendurkan serangan dan lebih menunggu bola. Hanya mengincar counter attack.

Di babak kedua, Chelsea menciptakan cukup banyak peluang, tapi tidak membahayakan gawang Courtois.

Ada satu peluang yang hampir membuat Chelsea menciptakan gol kembali yakni, tendangan Azpilicueta yang mengarah ke pojok tiang jauh, tetapi dapat di save oleh kiper Madrid.

Baca Juga: Mantan Bek Chelsea Ungkap Satu Cara Agar Romelu Lukaku Bisa Kembali Bertanding

Dikutip dari YouTube resmi Chelsea saat mewawancarai Thomas Tuchel, ia mengatakan bahwa kami bermain buruk dan pantas kalah. Jika permainan Chelsea seperti tadi, jangan harap dapat lolos ke semifinal.

Akan tetapi masih ada leg kedua untuk Chelsea mengejar selisih gol. Jika ingin lolos, Chelsea harus mencetak 3 gol tanpa kebobolan.

Secara logika, mengejar defisit 3 gol tanpa kebobolan lawan Madrid sangat susah, tetapi lagi-lagi ini sepak bola.

Seperti yang pernah dikatakan Coach Justin, di dalam sepak bola tidak ada yang namanya mustahil. Apapun bisa terjadi, itulah indahnya sepak bola. Tidak bisa diprediksi.***

 

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah