Materi Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 36, Afiksasi yang Terjadi pada Kata Berimbuhan

17 September 2021, 11:51 WIB
Ilustrasi pembahasan materi Bahasa Indonesia kelas 10, afiksasi yang telah terjadi pada kata berimbuhan. /Pexel/RF Studio


RINGTIMES BANYUWANGI - Simak pembahasan materi afiksasi yang terjadi pada kata berimbuhan, halaman 36 Bahasa Indonesia kelas 10 SMA.

Afiksasi merupakan kata yang mendapat imbuhan, baik di depan, tengah, belakang, atau perpaduan dai ketiganya.

Untuk mempermudah memahaminya, mari kita membahas analisis afiksasi yang ada pada halaman 36 buku Bahasa Indonesia kelas 10 Kemendikbud Kurikulum 2013.

Baca Juga: Temukan 2 Contoh Kalimat Simpleks, Materi Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 42

1. Pertunjukan
Jenis: Nomina
Imbuhan: pe(R)-an
Kata dasar: tunjuk

2. Menguasai
Jenis: verba
Imbuhan: me(N)-i
Kata dasar: kuasa

3. Berbeda
Jenis: verba
Imbuhan: be(R)-
Kata dasar: beda

4. Bereproduksi
Jenis: verba
Imbuhan: be-
Kata dasar: reproduksi

5. Dikenal
Jenis: verba
Imbuhan: di-
Kata dasar: kenal

6. Membantu
Jenis: verba
Imbuhan: me(M)-
Kata dasar: bantu

Baca Juga: Argumen Narkoba Berbahaya bagi Generasi Muda, Materi Bahasa Indonesia Kelas 10 Halaman 56

7. Menjauhkan
Jenis: verba
Imbuhan: me(N)-kan
Kata dasar: jauh

8. Menunjukkan
Jenis: verba
Imbuhan: me(N)-kan
Kata dasar: tunjuk

9. Mengobati
Jenis: verba
Imbuhan: me(NG)-i
Kata dasar: obat

10. Disaring
Jenis: verba
Imbuhan: di-
Kata dasar: saring

11. Bagian
Jenis: nomina
Imbuhan: -an
Kata dasar: bagi

12. Keunikan
Jenis: nomina
Imbuhan: ke-an
Kata dasar: unik

Baca Juga: Materi Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA, Kalimat yang Menyatakan Peristiwa Masa Lalu pada Teks Anekdot

13. Keadaan
Jenis: nomina
Imbuhan: ke-an
Kata dasar: ada

14. Makanan
Jenis: nomina
Imbuhan: -an
Kata dasar: makan

15. Penglihatan
Jenis: nomina
Imbuhan: pe(NG)-an
Kata dasar: lihat

16. Mengeluarkan
Jenis: verba
Imbuhan: me(NG)-kan
Kata dasar: keluar

Baca Juga: Kalimat Retoris dalam Teks Anekdot, Materi Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA

17. Pendengaran
Jenis: nomina
Imbuhan: pe(N)-an
Kata dasar: dengar

18. Penciuman
Jenis: nomina
Imbuhan: pe(N)-an
Kata dasar: cium

19. Pemakan
Jenis: nomina
Imbuhan: pe-
Kata dasar: makan

20. Perdesaan
Jenis: nomina
Imbuhan: pe(R)-an
Kata dasar: desa

Baca Juga: Mengubah Penyajian Anekdot dari Narasi Menjadi Dialog, Bahasan Materi Bahasa Indonesia Kelas 10 SMA

Itulan penjelasan dan contoh analisis afiksasi, mata pelajaran Bahasa Indonesia halaman 36, kelas 10 SMA.

Disclaimer: Konten ini dibuat untuk membantu para siswa agar mudah memahami materi pada mata pelajaran tersebut.***

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Buku Sekolah Elektronik

Tags

Terkini

Terpopuler