8 Kebiasaan Pelemah Imun Tubuh, Jangan Malas-malasan di Era Covid-19

17 Februari 2021, 15:00 WIB
Kebiasaan yang melemahkan imun tubuh. /Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI - Memiliki imun tubuh yang baik diperlukan untuk menjaga sistem kekebalan tubuh agar mampu melawan berbagai kuman, bakketri, dan virus penyebab penyakit.

Tubuh akan rentan terkena penyakit jika imun tubuh mengalami penurunan. Sistem kekebalan tubuh akan lemah dan mudah sakit-sakitan.

Menghindari kebiasaan sepele yang menyebabkan imun tubuh lemah dapat membantu kita memperbaiki imun tubuh dengan dibantu berbagai makanan dan kegiatan.

 Baca Juga: 8 Kebiasaan Buruk yang Merusak Organ Tubuh, Stop Konsumsi Obat Pereda Nyeri

Ringtimesbanyuwangi.com mengutip dari kanal YouTube MG Channel pada 17 Februari 2021, berikut 8 kebiasaan yang melemahkan imun tubuh.

1. Pola makan yang buruk

Makan atu minum yang terlalu banyak gula akan membatasi sel-sel tubuh dalam melawan bakteri. 

Hal ini akan membuat imun tubuh turun dan rentan terhadap penyakit.

Disarankan untuk banyak mengonsumsi buah dan sayur yang lebih memiliki banyak nutrisi, misalnya kangkun, jeruk, ceri, dan lain sebagainya.

2. Kurang tidur

Kurang tidur terbukti memicu hormon stres dan meningkatkan peradangan dalam tubuh. Ini tentu memudahkan virus masuk ke tubuh, dan tubuh mudah terinfeksi.

Tidur yang cukup untuk ukuran orang dewasa sekitar 7 sampai 8 jam per hari, adalah kunci kesehatan yang baik.

Baca Juga: 6 Penyakit Akibat Seks Oral, Pasutri Harus Simak

3. Malas olahraga

Olahraga dapat membantu sistem kekebalan tubuh dan meningkatkan imun tubuh dalam melawan infeksi.

Jika Anda tidak terbiasa berolahraga, cobalah berolahraga sedang dengan jalan kaki selama 30 menit setiap hari.

Olahraga akan meningkatkan hormon positif dan menangkal berbagai virus.

4. Kurang menjaga kebersihan

Jika kurang menjaga kebersihan, sistem kekebalan tubuh otomatis akan menderita. 

Hal ini dapat lebih memudahkan kuman berbahaya masuk ke dalam tubuh, yang pada akhirnya akan membuat tubuh rentan terhadap infeksi dan penyakit.

Baca Juga: Inilah Tanda Ginjal Anda Bermasalah Besar, Cek Tiap Kali Buang Air Kecil

Hindari penggunaan barang pribadi orang lain yang bisa menyalurkan kuman dan virus.

5. Stres

Stres membuat tubuh dialiri hormon stres yang menekan sistem kekebalan tubuh, tentu ini dapat merusak imun tubuh.

Kelola stres dengan belajar meditasi, olahraga, dan banyak bertukar pikiran dengan orang lain.

6. Terlalu terisolasi

Memiliki jaringan sosial yang baik dengan orang lain akan memberikan efek positif terhadap kesehatan.

Penelitian menunjukkan bahwa orang yang memiliki jaringan sosial yang baik juga memiliki kekebalan tubuh yang baik dan imun tubuh yang baik pula.

Baca Juga: 8 Cara Makan untuk Meratakan Perut Buncit, Jangan Sarapan Karbohidrat

7. Mengonsumsi alkohol

Mengonsumsi alkohol dapat merusak imun tubuh dengan cara mengganggu flora usus dan menyebabkan peradangan hati.

8. Kehilangan selera humor

Tertawa ternyata mempunyai efek yang baik bagi tubuh, lho. Tertwawa mampu meningkatkan sel darah putih yang melawan berbagai infeksi.***

Editor: Rani Purbaya

Tags

Terkini

Terpopuler