Pantangan Tekanan Darah Tinggi, Hindari 8 Makanan dan Minuman Berikut

- 19 Maret 2021, 08:20 WIB
Ilustrasi kopi/Pantangan Tekanan Darah Tinggi
Ilustrasi kopi/Pantangan Tekanan Darah Tinggi /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Berikut pantangan tekanan darah tinggi yang harus diketahui, salah satunya tidak boleh mengonsumsi beberapa makanan tertentu.

Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah kondisi saat kecepatan darah dalam tubuh meningkat ke tingkat yang mengkhawatirkan.

Hal ini membuat jantung memompa lebih cepat, sehingga berkemungkinan besar menyebabkan banyak penyakit jantung.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Memberi Solusi Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Mengaku Temui Stefan William, Celline Evangelista: Belum Ketemu Jalan Keluarnya

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Lovemyfamilymag.com, Jumat 19 Maret 2021, berikut pantangan penderita tekanan darah tinggi, salah satunya menghindari beberapa makanan berikut.

1. Garam

Mengonsumsi garam yang berlebihan bagi penderita tekanan darah tinggi dapat mengganggu keseimbangan ionik tubuh.

Hal ini menyebabkan ginjal tidak dapat menyring darah dengan baik karena darah mengandung natrium tinggi.

Menurut ahli, asupan garam harian yang sehat adalah tidak melebihi 1500 miligram.

Baca Juga: Diduga Pesan Terakhir Stefan William untuk Celine: Kamu Tidak Lagi Menjadi Bagian Hidupku

Baca Juga: 8 Kebiasaan yang Memperpendek Hidup, Hindari Minum dari Botol Plastik

Baca Juga: 6 Kebiasaan yang Menyebabkan Kematian Dini, Hindari Duduk Terlalu Lama

2. Saus Tomat

Saus tomat adalah salah satu makanan yang tidak boleh dikonsumsi penderita tekanan darah tinggi.

Saus tomat biasanya mengandung tinggi garam yang digunakan sebagai pengwet. Kandungan garam yang tinggi tersebut dapat menngganggu keseimbangan elektrolit tubuh.

Jika keseimbangan elektrolit tubuh terganggu, maka ginjal juga akan terganggu, sehingga menyebabkan tekanan darah meningkat.

3. Makanan kalengan

Makanan kalengan memang terlihat lezat, namun makanan kalengan yang banyak dijual di supermarket adalah penyebab utaman hipertensi.

Makanan kalengan mengandung tinggi natrium yang dapat meningkatkan kecepatan aliran darah.

Meski begitu, tidak semua makanan kaleng tinggi akan natrium. Jadi, sebelum membeli lihat terlebih dahulu labelnya, dan pilihlah makanan kaleng yang rendah natrium.

4. Kopi

Penderita tekanan darah tinggi dianjurkan untuk tidak mengonsumi kopi secara berlebihan. Kopi merupakan minuman kaya kafein yang bisa menyebabkan lonjakan tekanan darah.

Selain itu, kopi juga menyebabkan seseorang kehilangan libido. Untuk itu kurangi mengonsumsi kopi, karena juga bisa menyebabkan lebih banyak bahaya.

5. Acar

Adapun salah satu pantangan tekanan darah tinggi adalah acar. Acar adalah sayuan asin yang diawetkan menggunakan cuka untuk fermentasi dan penyedap rasa.

Acar juga mengandung tinggi natrium, sehingga bisa memperburuk tekanan darah, bahkan dapat mengubah acar mentimun menjadi bom natrium.

6. Permen

Apakah anda suka ngemil makanan manis satu ini? Permen bisa menyebabkan peningkatan kadar natrium atau garam dalam tubuh.

Selain itu, permen juga meningkatkan kadar gula secaradrastis, sehingga bisa menyebabkan tekanan darah meningkat.

Makan permen secara berlebihan juga menyebabkan obesitas yang bisa memengaruhi kinerja jantung dan tekanan darah anda.

7. Donat

Terakhir, pantangan tekanan darah tinggi lainnya adalah donat. Camilan manis ini sangat tidak sehat.

Donat dapat merusak kesehatan mulut dengan pengendapan asam di dalam mulut. Donat bisa menyebabka obesitas yang berhubungan langsung dengan tekanan darah tinggi dan penyakit jantung.

8. Minuman berkarbonasi

Minuman berkarbonasi, seperti soda dapat menyebabkan banyak penyakit, dan meningkatkan tekanan darah anda.

Selain itu, minuman berkarbonasi menyebabkan dehidrasi, sehingga tubuh akan mengalami ketidakseimbangan elektrolit, dan menyebabkan tekanan darah meningkat.

Itulah delapan makanan yang tidak boleh dikonsumsi atau pantangan tekanan darah tinggi, yang harus diketahui.***

Editor: Lilia Sari

Sumber: lovemyfamilymag.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah