5 Manfaat Meditasi Menurut Sains, Bantu Turunkan Tekanan Darah Tinggi

- 20 September 2021, 15:09 WIB
Simak penjelasan tentang 5 manfaat meditasi yang  menakjubkan menurut sains.
Simak penjelasan tentang 5 manfaat meditasi yang menakjubkan menurut sains. /Leninscape/Pixabay

 

RINGTIMES BANYUWANGI  Simak beberapa manfaat melakukan meditasi menurut sains, salah satunya bisa membantu turunkan tekanan darah tinggi.

Meditasi adalah salah satu upaya untuk menenangkan tubuh dan pikiran, yang biasanya dilakukan dengan cara duduk diam sambil memejamkan mata selama beberapa menit.

Kegiatan ini memiliki berbagai manfaat untuk kita terutama di masa pandemi Covid-19 yang kondisinya membuat kita lebih rentan stres karena berbagai hal.

Ada banyak efek positif yang kamu rasakan setelah mencoba meditasi, mulai dari menurunkan tekanan darah, meningkatkan suasana hati, dan mengurangi stres.

Baca Juga: 3 Tips Menghilangkan Rasa Cemas, Jangan Kaget Alami Hal ini Saat Meditasi

Tak hanya itu, berikut ini 5 manfaat dari meditasi menurut sains, dilansir dari laman The Healthy pada Senin, 20 September 2021.

1. Penghilang Rasa Sakit

Meditasi dapat membantu mengurangi rasa sakit dengan cara mengubah persepsi anda tentang rasa sakit.

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam The Journal of Neuroscience menemukan bahwa teknik khusus yang disebut meditasi mindfulness (kesadaran tidak menghakimi suatu peristiwa) akan membantu mengurangi intensitas rasa sakit dan ketidaknyamanan secara signifikan.

Baca Juga: 5 Cara Alami untuk Meningkatkan Kadar Dopamin, Bisa Dengan Meditasi 

2. Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Melakukan diet sodium dan minum obat sesuai resep sangat penting bagi penderita tekanan darah tinggi namun untuk hasil yang lebih maksimal kamu bisa mencoba meditasi.

Penelitian dalam Journal of Human Hypertension menemukan bahwa pasien tekanan darah tinggi yang mengikuti program meditasi mindfulness selama 8 minggu mampu menurunkan tingkat tekanan darah sistolik dan diastoliknya.

 Baca Juga: 6 Manfaat Kopi untuk Kesehatan yang Harus Kamu Tahu

3. Membuatmu Lebih Pintar

Sebuah studi tahun 2018 di Scientific Reports menemukan bahwa melakukan meditasi selama 40 menit akan membantu meningkatkan kinerja kognitif seseorang.

Selain itu itu meditasi juga mampu mengurangi stres sehingga mampu membuatmu awet muda.

4. Menurunkan Risiko Depresi

Meditasi rutin dapat memperbaiki suasana hati seseorang dan dapat membantu mengatasi kecemasan dan depresi.

Kegiatan ini sebanding dengan obat antidepresan, yang biasa digunakan untuk pengobatan depresi ringan.

 Baca Juga: 5 Manfaat Tahu yang Sering Disepelekan, Ternyata bisa Memanjangkan Umur

5. Menjadi Lebih Santai

Meditasi mindfulness dapat membantu meredakan gejolak emosi dan kecemasan, kata Marianela Medrano, PhD, pemilik Palabra Counseling & Training Center di Stamford, CT.

“Saat anda bernapas dengan pelan dan pikiran yang tenang, oksigen lebih banyak masuk ke otak, oksigen yang cukup akan membuatmu berpikir lebih baik.***

 

Editor: Shofia Faridatuz Zahra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x