Waspadai Serangan Jantung,  5 Jenis Makanan Enak Ini Siap Turunkan Kolesterol Tinggi

- 18 November 2020, 16:59 WIB
Memiliki kadar kolesterol jahat yang tinggi dapat meningkatkan risiko terserang penyakit jantung.*
Memiliki kadar kolesterol jahat yang tinggi dapat meningkatkan risiko terserang penyakit jantung.* /freepik.com

Alpukat adalah jenis buah yang enak, miliki rasa yang unik, dan segar dengan efektivitasnya untuk menurunkan kadar kolesterol memang sudah tidak perlu diragukan lagi.

Dalam sebuah penelitian yang telah dilakukan di Pennsylvania State University, para peneliti menempatkan orang dewasa yang kelebihan berat badan pada diet rendah lemak atau sedang, dengan atau tanpa alpukat .

Sementara diet rendah lemak menurunkan LDL sebanyak 7 mg/dL, diet sedang lemak menghasilkan hasil yang lebih baik da pemakan non-alpukat mengalami penurunan LDL 8 ml/dL, dan kelompok alpukat mengalami penurunan 14 mg/dL.

Baca Juga: Tes Kepribadian: Anda Adalah Seorang Pemimpin Kehidupan Jika Punya 5 Sifat Kepribadian Ini

3. Gandum

Oat atau gandum, adalah makanan super penurun kolesterol yang sudah menjadi rahasia umum.

Dalam sebuah penelitian di Thailand, orang dengan kolesterol tinggi diberi oatmeal atau bubur beras selama empat minggu, mengalami penurunan kolesterol total sebesar 5 persen, dan penurunan LDL sebesar 10 persen.

4. kacang almond

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Nutrition menemukan bahwa pasien dengan penyakit jantung yang mengonsumsi hanya 10 gram almond sebelum sarapan (sekitar 8 almond), secara signifikan dapat meningkatkan kadar HDL atau kolesterol baik dan menekan kolesterol jahat dalam tubuh.

Pada minggu ke enam, nilai kolesterol baik subjek adalah 12-14 persen lebih tinggi, dan pada minggu ke 12 nilai kolesterol baik 14-16 persen lebih tinggi.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x