Di Tengah Dilanda Wabah Virus Corona, Video Polisi Spanyol Berpatroli sambil Bernyanyi Menghibur Warga ini Viral

- 24 Maret 2020, 11:30 WIB
Polisi Spanyol hibur warga di tengah wabah virus corona.*
Polisi Spanyol hibur warga di tengah wabah virus corona.* /Tangkapan layar Twitter/

RINGTIMES – Video yang viral di Instagram menunjukkan polisi Spanyol bernyanyi untuk menghibur warga di tengah wabah virus corona.


Diketahui bahwa pemerintah Spanyol telah meningkatkan langkah-langkah dengan memberlakukan lockdown dan melarang warganya keluar rumah jika dirasa tak penting.


Dalam postingan yang diunggah akun Twitter @MarieAnnUK itu memuat video yang menunjukkan beberapa polisi turun dari mobil dan menyanyikan lagu.
Salah seorang polisi tampak memainkan gitar dan membawakan lagu, sementara polisi lainnya tampak menari.

Baca Juga: Bali Tambah Tujuh Rumah Sakit Rujukan Covid-19


"Apakah kamu ingin bernyanyi bersama kami?," ujar salah seorang polisi.

Warga yang ada di sekitar lokasi pun tampak ikut juga bernyanyi bersama polisi.
Video tersebut pun sontak viral di media sosial Twitter, sejak berita ini diunggah lebih 6,8 juta orang telah menonton video itu, 12.000 kali di-retweet dan disukai 43.000 kali.


Dikutip RINGTIMES.com dari Diario de Mallorca, kejadian itu terjadi di Algaida, Spanyol. Personel polisi di wilayah tersebut mengumumkan berpatroli sambil bermain musik.

Baca Juga: Wakil Wali Kota Bandung Positif Corona, Yana: Saya akan Isolasi Diri


Sementara hingga saat ini, total kasus virus corona di Spanyol mencapai 33.089 orang dengan jumlah kematian 2.182.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah