Meski Dibatasi 1.000 Peserta, Para Jemaah Haji Kini Sudah Tiba di Bandara King Abdulaziz

- 26 Juli 2020, 20:15 WIB
Ibadah haji tahun ini dilakukan secara terbatas/Istimewa
Ibadah haji tahun ini dilakukan secara terbatas/Istimewa /

RINGTIMES BANYUWANGI – Dilaporkan dari kantor berita resmi Kerajaan Arab Saudi, Saudi Press Agency (SPA), pada Sabtu, 25 Juli 2020 jamaah haji dari lima kota, yaitu Madinah, Riyadh, Abha, Tabuk, dan Jazan sudah tiba di Bandara Internasional King Abdulaziz di Jeddah.

Sementara itu, dalam grup pertama yang datang dari Kota Qasim telah tiba di Bandara Kingabdulaziz, pada Jumat pekan lalu.

Pasalnya, karena adanya pandemi Covid-19 pemerintah Arab Saudi membatasi jamaah ibadah haji pada tahun ini.

Baca Juga: Usai Bertemu Jokowi Wakil Walikota Solo Positif Covid-19, Istana Lakukan Pembatasan Ketat

Untuk musim haji 2020 tahun ini, pemerintah hanya memberi izin bagi 1.000 peserta, yang seluruhnya berada di Arab Saudi, meskipun 700 di antaranya merupakan ekspatriat/warga asing.

Setibanya di bandara, seluruh jamaah haji menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan, sebagaimana ditetapkan oleh Kementerian Kesehatan Arab Saudi.

Di Bandara, para jamaah juga disediakan jalur khusus sehingga tidak bercampur dengan para penumpang lain.

Baca Juga: Raup Rp72 Miliar YouTuber Asal Desa Kalahkan Baim dan Raffi

Berita ini sebelumnya telah terbit di Galamedianews dengan judul Dibatasi Hanya 1.000 Orang, Jemaah Haji Sudah Tiba di Bandara King Abdulaziz

Setelah menjalani seluruh prosedur kesehatan di bandara, para anggota jamaah haji wajib mengisolasi diri di tempat yang disediakan pemerintah di Kota Mekkah.

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x