Hujan Deras di Banyuwangi, Pasar Banjir hingga Rumah Kelongsoran

17 Juni 2021, 09:27 WIB
Ilustrasi - Pasar Sumberayu banjir, Pohon Trembesi roboh, dua rumah terkena longsor di Kecamatan Licin setelah hujan semalam di Banyuwangi. /ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

RINGTIMES BANYUWANGI - Sebuah pasar terendam banjir, pohon besar roboh, tanaman pertanian rusak dan 2 unit rumah kelongsoran setelah hujan deras menerpa Kabupaten Banyuwangi.

 

Hujan deras di Banyuwangi semalam dilaporkan terjadi di beberapa titik dan setelahnya terjadi beberapa bencana alam.

 

1. Banjir di Pasar Sumberayu

 

Banjir setinggi lutut orang dewasa terjadi di Pasar Sumberayu, Desa Sumberberas, Kecamatan Muncar, yang menyebabkan penjual tidak bisa beraktivitas seperti biasa.

 

"Hujan deras mulai pukul 21.00 WIB, rumah saya dekat pasar terendam," kata Sofyan, warga yang tinggal di dekat pasar, Kamis 17 Juni 2021.

 

Baca Juga: Potensi Banjir Bandang Diperkirakan Ada Di Wilayah-wilayah Berikut Ini

 

Dia mengatakan rumahnya tergenang mulai pukul 00.00 WIB dan hujan baru berhenti sekitar pukul 05.00 WIB.

 

Dijelaskannya saat ini warga sekitar pasar berupaya menyelamatkan barang berharga dan penjual memindahkan barang dagangannya keluar pasar.

 

Pedagang menjajakan barang-barang jualannya di tepi jalan yang tidak terendam air.

 

"Sekarang pedagang pindah jualan," katanya.

 

Baca Juga: Jalur Kereta Api Banyuwangi Terdampak Banjir Sesaat

 

2. Tanaman Petani Rusak

 

Tanaman sebagian petani di Kecamatan Muncar juga dilaporkan rusak karena hujan deras semalam.

 

Salah satunya cabai seluas lebih dari setengah hektare milik Khariri yang terancam rusak.

 

"Ini sudah lama nggak hujan, sekarang dikasih hujan derasnya luar biasa," ucap Khariri.

 

Baca Juga: Jakarta Diduga akan Tenggelam 2050, Warganet: Apa Solusi Anies Baswedan Soal Banjir?

 

3. Pohon Roboh di Jalan

 

Laporan masuk ke Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banyuwangi yang mengatakan sebuah pohon roboh di Kecamatan Tegaldlimo tanpa korban.

 

Pohon Trembesi di dekat pemakaman umum Desa Tegaldlimo, Kecamatan Tegaldlimo itu roboh pukul 03.00 WIB tadi, yang langsung dievakuasi warga setempat.

 

4. Rumah Kelongsoran

 

Dua unit rumah di Desa Pakel, Kecamatan Licin, Banyuwangi, diterjang tanah longsor yang diperkirakan terjadi pukul 01.00 WIB dini hari tadi.

 

Ada 5 orang yang diduga tertimpa longsoran tersebut, dimana satu orang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

 

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Banyuwangi Hari ini Kamis 17 Juni 2021, Lengkap Per kecamatan

 

Sementara korban dengan luka berat langsung dibawa ke Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Licin.

 

Desa Pakel masuk kawasan kaki Pegunungan Ijen yang berbukit dan memiliki perkebunan serta hutan yang memiliki kerawanan longsor.

 

Hujan deras semalam di Banyuwangi meningkatkan potensi bencana hingga terjadi di beberapa titik.

 

Periksa prakiraan cuaca Ringtimesbanyuwangi.com yang rutin disediakan setiap hari dari sumber Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk meningkatkan kewaspadaan.***

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler