‎Maahir dan Chaerudin Tuntaskan Aksi Bersepeda Jakarta Banyuwangi untuk Dana Palestina

- 27 Mei 2021, 20:38 WIB
Muhammad Maahir Abdullah dan Achmad Chaerudin (33)  menuntaskan perjalanan bersepeda Jakarta - Banyuwangi untuk menggalang dana bantuan Palestina, Kamis 27 Mei 2021
Muhammad Maahir Abdullah dan Achmad Chaerudin (33) menuntaskan perjalanan bersepeda Jakarta - Banyuwangi untuk menggalang dana bantuan Palestina, Kamis 27 Mei 2021 /Ahmad Suudi/Ringtimes Banyuwangi/

RINGTIMES BANYUWANGI - Aksi bersepeda untuk penggalangan dana bantuan rakyat Palestina sudah tuntas dilakukan Muhammad Maahir Abdullah.

Pesepeda yang berangkat dari Jakarta Senin 17 Mei 2020, telah tiba di Banyuwangi, Kamis 27 Mei 2021. 

Maahir dan temannya Achmad Chaerudin (33) yang merupakan warga Jakarta itu mengayuh sepedanya sampai Watu Dodol tengah hari. 

Menginap semalam di rumah teman, dan rencananya kembali ke Jakarta naik bus keesokan hari.

Baca Juga: Tato sebagai Identitas Perempuan Palestina hingga jadi Simbol Kecantikan

Maahir mengatakan dia memutuskan untuk membuat aksi bersepeda lebih dari seribu kilometer itu setelah banyak yang mendukungnya melalui Instagram. 

Pengikut Instagram Maahir sudah tahu bahwa sebenarnya dia telah berkeliling Indonesia dengan bersepeda selama 2,5 tahun. 

"Tapi waktu itu H-3 Lebaran, aku nggak mau kan 3 kali Lebaran sebelumnya di perjalanan nggak di rumah. Jadi diundur, tanggal 17 berangkat," kata Maahir di Banyuwangi. 

Sebelum berangkat mereka mempersiapkan sepeda dan perancangan rencana rute perjalanan selama 2 hari.

Baca Juga: Palestina, Kota Suci Bagi 3 Agama hingga Miliki Komunitas Kristen Besar di Dunia

Urusan persiapan sepeda, keduanya mendapatkan dukungan dari Komunitas Federal Ciracas (Fedci), bahkan dipinjami spare parts.

Maahir merasa bersyukur perjalanannya kali ini telah tuntas seperti yang dijanjikannya pada donatur.

Namun dirinya tetap belum merasa puas melihat Palestina yang masih juga belum merdeka dari pendudukan Israel. 

"Belum puas kalau Palestina belum merdeka. Saya melihat Palestina sebagai bangsa yang terjajah dan tertindas," kata dia.

Baca Juga: Jakarta Dilanda Banjir, Ferdinand Sindir Anies Baswedan Lagi Sibuk Urus Palestina

Dari target penggalangan dana Rp100 juta, pihaknya berhasil mengumpulkan bantuan Rp34 juta. Sejak penerimaan dari donatur sampai penyaluran bantuan ke Palestina dikelola organisasi kemanusiaan Aksi Cepat Tanggap (ACT).

Berbeda dengan Maahir, Chaerudin mengaku baru pertama kali ini bersepeda untuk jarak jauh, sampai lebih dari seribu meter.

Biasanya dia bersepeda Jakarta - Bogor yang jaraknya tidak sampai 100 kilometer, atau mencapai angka ratusan untuk jarak pulang dan pergi. 

Ia pun merasa bangga aksi kali ini dilaksanakan dengan misi kemanusiaan untuk membantu rakyat Palestina. 

"Berkesannya dari misinya, masyarakat di pinggir jalan, ada yang di mobil, motor, lewat sambil kasih semangat, (bilang) Palestina merdeka, semangat," ungkap Chaerudin. 

Dia mengatakan memang mengajukan diri ingin ikut perjalanan Maahir karena mengandung misi kemanusiaan penggalangan dana untuk Palestina itu.

Tak tahunya dia diajak Maahir dan sepakat melakukan aksi bersama, hingga hari ini berhasil menuntaskan perjalanan bersepeda dari Jakarta ke Banyuwangi itu.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah