Kasus Covid-19 Global Naik 6 Persen, Waspadai Varian Delta!

- 20 November 2021, 15:13 WIB
Kasus Covid-19 global dilaporkan mengalami kenaikan sebesar 6 persen dari minggu sebelumnya. Waspadai varian Delta!
Kasus Covid-19 global dilaporkan mengalami kenaikan sebesar 6 persen dari minggu sebelumnya. Waspadai varian Delta! /Pixabay/leo2014/

RINGTIMES BANYUWANGI - Kasus Covid-19 global dilaporkan mengalami kenaikan sebesar 6 persen dari minggu sebelumnya. Waspadai varian Delta! 

Pandemi Covid-19 yang telah berusia dua tahun masih harus diwaspadai oleh penduduk bumi.

Hal tersebut dikarenakan adanya peningkatan kasus Covid-19 secara global sebesar 6 persen dari pekan sebelumnya sesuai yang dilaporkan oleh WHO untuk periode 8 - 14 November 2021.

Baca Juga: Bill Gates Minta Dunia Waspada Epidemi Cacar, Lebih Buruk dari Covid-19?

Bahkan, angka kematian di Eropa naik sebesar 5 persen dari pekan sebelumnya.

Berikut data lengkapnya:

Update Kasus

Global

Kasus: 3.346.517 (naik 6 persen)

Kematian: 49.584 (naik 1 persen)

Baca Juga: Bill Gates Minta Dunia Bersiap Hadapi Pandemi Baru Pasca Covid-19, Ada Serangan Cacar?

Eropa

Kasus: 2.145.966 (naik 8 persen)

Kematian: 28.304 (naik 5 persen)

Amerika

Kasus: 758.669 (naik 8 persen)

Kematian: 12.791 (turun 3 persen)

Pasifik Barat

Kasus: 173.930 (naik 6 persen)

Kematian: 2.437 (turun 5 persen)

Baca Juga: Ilmuwan Ungkap Pandemi Covid-19 Akan Segera Berakhir, WHO: Sudah Mulai Terlihat

Asia

Kasus: 152.535 (turun 3 persen)

Kematian: 3.530 (naik 1 persen)

Timur Tengah

Kasus: 101.743 (turun 9 persen)

Kematian: 1.974 (turun 14 persen)

Afrika

Kasus: 13.674 (turun 33 persen)

Kematian: 548 (naik 3 persen)

Baca Juga: Indonesia Waspadai Lonjakan Kasus Covid 19 di Eropa, Jubir Vaksinasi: Pertahankan Testing Rate

Penyebab kenaikan kasus

- Pelonggaran aktivitas masyarakat dan upaya pencegaha transmisi virus

- Adanya kelompok masyarakat yang belum divaksin

- Menurunnya kekebalan terhadap varian Delta

Direktur Jenderal WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus menyatakan bahwa upaya pencegahan jauh lebih penting dibandingkan vaksin.

"Ini sebagai pengingat yang sudah berkali-kali kami sampaikan, vaksin tidak dapat menggantikan pencegahan," tegas Tedros sebagaimana dilansir dari ANTARA NEWS pada Sabtu, 20 November 2021.

Perlu diketahui juga bahwa lonjakan kasus ini 99 persen merupakan varian Delta berdasarkan 90.000 sekuens di seluruh dunia selama 60 hari terakhir.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah