Jadi Tuan Rumah Konkoorcab PMII Jatim, Bupati Ipuk Beber Program Kolaborasi Banyuwangi

- 23 Agustus 2022, 09:45 WIB
Banyuwangi menjadi tuan rumah acara Konkoorcab PMII Jatim, Bupati Ipuk beberkan program kolaborasi.
Banyuwangi menjadi tuan rumah acara Konkoorcab PMII Jatim, Bupati Ipuk beberkan program kolaborasi. /Dok. Pemkab Banyuwangi/

Kepada para peserta yang mencapai 500 orang lebih dari 31 Pengurus Cabang PMII se Jawa Timur itu, Ipuk juga mengundang mereka untuk bisa menikmati Banyuwangi.

"Besok, acaranya kan di daerah Licin. Saya berharap, sahabat-sahabat mahasiswa semua, tidak hanya datang untuk bersidang. Tapi, nikmati juga Banyuwangi. Ke atas sedikit, sahabat-sahabat PMII sudah bisa menikmati gunung Ijen yang indah," ajak Ipuk.

Baca Juga: Dukung Satu Data Banyuwangi, USAID ERAT Gelar Lokakarya

Ipuk juga berharap nantinya proses Konkoorcab PMII ke-24 tersebut berjalan dengan lancar.

"Semoga nanti juga bisa menghasilkan keputusan-keputusan penting dan inovasi-inovasi yang berdampak luas," tutupnya.

Sementara itu, Ketua Umum PKC PMII Jatim Abdul Ghani mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat dari Bupati Ipuk dan Pemkab Banyuwangi.

"Kami ucapkan terimakasih kepada Ibu Bupati," terangnya.

Baca Juga: Sudah 1.700 Mahasiswa Dapat Beasiswa Banyuwangi Cerdas, Total Anggaran Rp37,29 Miliar

Ghani menambahkan kegiatan tersebut akan berlangsung hingga enam hari ke depan dan bertempat di Balai Diklat Licin.

Agenda utamanya adalah pembahasan program kerja PKC PMII Jawa Timur dalam tiga tahun ke depan serta pemilihan ketua umum yang baru.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x