UPDATE, Pemkab Jember Umumkan Satu Pasien Positif Corona Covid-19

- 27 Maret 2020, 21:20 WIB
PETUGAS medis mengambil sample darah kpiler salah seorang pewarta saat rapid test  di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Jumat (27/3/2020). Pemeriksaan tersebut sebagai upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19) khususnya di kalangan pewarta yang bertugas di Pemkot Bandung.
PETUGAS medis mengambil sample darah kpiler salah seorang pewarta saat rapid test di Balai Kota Bandung, Jalan Wastukencana, Jumat (27/3/2020). Pemeriksaan tersebut sebagai upaya pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Virus Corona (Covid-19) khususnya di kalangan pewarta yang bertugas di Pemkot Bandung. /ARMIN ABDUL JABBAR//

RINGTIMES – Satu pasien dalam pengawasan (DPD) di Kabupaten Jember, Jawa Timur dipastikan positif Corona Covid-19.

Kepastian tersebut disampaikan oleh Plt Kadiskominfo Kabupaten Jember, Gatot Triyono melalui pesan singkat, Jumat, 27 Maret 2020, malam kepada redaksi Portaljember.com (PRMN Group).

Dalam pesan singkatnya, Gatot membenarkan ada satu orang pasien yang dinyatakan positif pasca melalui hasil tes Covid-19.

Baca Juga: 4 Perantau Asal Purbalingga Positif Corona karena Mudik

Pasien tersebut dikabarkan berada di wilayah Kecamatan Kaliwates.

Pasien positif Covid-19 tersebut tengah dirawat di RSD dr Soebandi dan sebelumnya dinyatakan berstatus sebagai Pasien Dalam Pengawasan (PDP).

Pasien tersebut, ungkap gatot, saat ini sedang diisolasi di RSD dr Soebandi.

Pasien Covid-19 tersebut diketahui sudah tinggal di Jember selama 2 tahun.

Baca Juga: 8 Hal yang Harus Dilakukan saat Webcam Rusak, ini Beberapa Tips Kerja dari Rumah

Dilansir dari portaljember.com, Pemerintah Kabupaten Jember saat ini masih menggelar pertemuan dengan Satgas Covid-19, untuk menentukan apakah akan menaikkan status Jember Kejadian Luar Biasa (KLB) atau tidak.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Portal Jember (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah