Gerak Cepat Atasi Jalan Rusak, Dinas PUCKPP Banyuwangi Imbau Warga Segera Melapor

- 15 Maret 2022, 08:15 WIB
Untuk mempercepat penanganan jalan rusak, Dinas PUCKPP Banyuwangi mengimbau masyarakat untuk segera melapor melalui website resmi Pemerintah
Untuk mempercepat penanganan jalan rusak, Dinas PUCKPP Banyuwangi mengimbau masyarakat untuk segera melapor melalui website resmi Pemerintah /Ringtimes Banyuwangi/

RINGTIMES BANYUWANGI – Untuk mempercepat penanganan jalan rusak, Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Perumahan dan Pemukiman (PUCKPP) Banyuwangi mengimbau masyarakat untuk segera melapor melalui website resmi Pemerintah Kabupaten Banyuwangi.

Kepala Bidang (Kabid) Bina Marga Dinas PUCKPP Banyuwangi Ebta Andharisandi menjelaskan, untuk pelaporan jalan rusak dan perbaikan juga bisa dilakukan di kantor Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) atau langsung datang ke Dinas PUCKPP Banyuwangi.

“Yang perlu diperjelas ialah wewenang kami terkait perbaikan adalah terbatas di jalan kabupaten. Kami fokus pada jalan poros penghubung antar kecamatan atau antar desa,” jelas Ebta, pada Senin 14 Maret 2022.
Untuk prioritas perbaikan, lanjutnya, adalah dengan program tambal sulam jalan beraspal atau hotmix.

Baca Juga: Event Go West Gantasan 2022 Menuju Kawah Ijen Banyuwangi Diikuti Ratusan Pesepeda

Yang perlu dipahami, perbaikan jalan dengan sistem tambal sulam bisa dilakukan apabila kondisi jalan beraspal mengalami kerusakan ringan, yakni sekitar 10 hingga 20 persen.

“Tambal sulam ini bertujuan agar kerusakan tidak cepat bertambah dan demi menjaga keselamatan pengguna jalan,” tandasnya.

Untuk perbaikan jalan dengan sistem tambal sulam itu sendiri, Pemerintah Kabupaten Banyuwangi pada tahun 2022 telah menganggarkan Rp10 Miliar yang akan dibagi ke empat wilayah kerja UPTD, yakni UPTD Genteng, Rogojampi, Bangorejo, dan Banyuwangi Kota.

Lebih lanjut Ebta juga mengimbau agar warga turut berpartisipasi dalam menjaga kondisi jalan agar lebih tahan lama.

Baca Juga: Jadwal Surfing di Pantai Plengkung Banyuwangi dalam Ajang World Surf League Championship Tour

Salah satu caranya ialah dengan merawat saluran air sehingga meminimalisir tumpahan ke jalan.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x