Diyakini Bakal Obrak Abrik Pertahanan Thailand, Shin Tae Yong Pasang Winger Sebagai Ujung Tombak

- 29 Desember 2021, 14:30 WIB
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Young bersama Egy Maulana Vikry dalam sesi jumpa pers
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Young bersama Egy Maulana Vikry dalam sesi jumpa pers /Twitter@affsuzukicup

Benar, bahwa Egy Maulana Vikri akan bermain di posisi winger, namun sangat disayangkan jika Shin Tae Yong harus mengorbankan dua winger licah lainnya yakni Witan Sulaiman dan Irfan Jaya.

Baca Juga: 3 Pemain Bakal Absen di Leg Pertama Final Piala AFF 2020, Ada Pratama Arhan dari Timnas Indonesia

Sebetulnya Timnas Indonesia benar-benar tidak mempunyai penyerang jempolan di Piala AFF 2020.

Karena itu, tidak salah ketika Shin Tae Yong mengandalkan Egy Maulana Vikri di posisi tersebut.

Sayangnya kabar bahagia diatas juga dibarengi kabar tidak enak. Timnas Indonesia dapat dipastikan tidak dapat diperkuat oleh bek kanan andalannya, Pratama Arhan.

Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia Masuk Nominasi Pemain Terbaik Piala AFF 2020, Ada Pratama Arhan

Kabar tak enak lainnya juga datang dari Rachmad Irianto. Pasalnya, sang gelandang bertahan andalan milik Persebaya ini mengalami cidera ringan yang mengakibatkan ia akan absen terlebih dahulu saat Timnas Indonesia menjamu Thailand di laga final leg pertama.

Beruntungnya, kondisi seluruh pemain yang lain dalam keadaan baik kata Shin Tae Yong sebagaimana dikutip dari laman resmi PSSI.

"Seluruh pemain kerja keras disini, saya ingin suporter terus mendukung bahkan dengan energi lebih. saya merasa dukungan dari para suporter sangat dirasakan oleh seluruh pemain," ujar pelatih asal Korea Selatan ini sebagaimana dilansir dar kanal YouTube Hyper Football pada 29 Desember 2021.***

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah