Bupati Banyuwangi Beberkan Anggaran Desa Sempu, Perbaikan Jalan Hingga Pencegahan Anak Putus Sekolah

15 April 2022, 03:40 WIB
Berikan penjelasan beberapa anggaran yang diberikan kepada desa sempu Bupati Banyuwangi apresiasi warga yang taat bayar pajak /Moch. Rifqi Wildan/

RINGTIMES BANYUWANGI - Saat lakukan kunjungan di Dusun Tugung, Sempu, Sempu, Banyuwangi, dalam rangka Safari Ramadhan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani membeberkan alokasi anggaran yang diberikan untuk lokasi ini.

Alokasi anggaran ini dijelaskan oleh Bupati Ipuk untuk memacu pembangunan dari berbagai sektor, setelah beberapa tahun terhambat oleh adanya pandemi Covid-19.

Adapun alokasi anggaran yang diberikan kepada Desa Sempu memiliki nominal yang cukup tinggi dengan perencanaan berbagai aspek yang akan dikembangkan.

Baca Juga: TPS3R Berhasil Ekspor 6 Ton Sampah Olahan Banyuwangi ke Austria Untuk Pertam Kalinya

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menuturkan bahwa, fokus utama untuk pembangunan tahun ini adalah insfratruktur.

Jalan menjadi sasaran utama pembangunan. Namun Bupati Ipuk juga menyampaikan bahwa pembenahan jalan tidak bisa langsung sekaligus dilakukan.

"Jika kita hanya fokus kepada satu sektor pembangunan, maka sektor yang lain akan berantakan maka dari itu kita lakukan pembenahan sedikit demi sedikit," jelasnya.

Baca Juga: Buka Puasa di Luminor Hotel Banyuwangi Bertabur Grand Prize Uang Tunai Jutaan Rupiah 

Pembangunan infrastruktur akan diberikan alokasi anggaran sebesar Rp13,8 miliar itu meliputi pembangunan, perbaikan jalan, irigasi, hingga Penerangan Jalan Umum(PJU).

Di sisi lain, Pemerintah memberikan reward kepada desa melalui pembenahan jalan karena warganya taat dalam membayar pajak. Reward tersebut diberikan kepada tujuh desa yang ada di Banyuwangi.

"Insyaallah Sempu akan mendapatkan reward khusus, yakni pembenahan jalan karena telah taat terhadap pembayaran pajak. Reward ini akan diberikan pada tahun 2023," jelasnya.

Baca Juga: Sandi Operasi ketupat Semeru 2022, Polresta Banyuwangi Bersinergi Bersama Stakeholder Daerah

Adapun untuk penguatan puskesmas sebesar Rp3,16 miliar untuk penguatan puskesmas, serta Rp827 juta untuk rehab sekolah serta bantuan pencegahan anak putus sekolah.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam

Tags

Terkini

Terpopuler