Berbagi Nikmat Natal, BAMAG Banyuwangi Ajak Umat Rajut Harmoni

- 23 Desember 2022, 16:21 WIB
Pendeta Anang Sugeng sebagai pimpinan BAMAG mengutarakan bahwa Natal 2022 ini akan meriah dengan kegiatan berbagi kasih di Banyuwangi.
Pendeta Anang Sugeng sebagai pimpinan BAMAG mengutarakan bahwa Natal 2022 ini akan meriah dengan kegiatan berbagi kasih di Banyuwangi. /Fitri Anggiawati/Ringtimesbanyuwangi

RINGTIMES BANYUWANGI- Momentum kemeriahan Natal 2022 yang semarak dan meriah berusaha dibagikan oleh Badan Musyawarah Antar Gereja (BAMAG) Banyuwangi.

“Kita harus bisa menjaga untuk merajut harmoni dengan siapa saja,” ujar Ketua BAMAG, Pendeta Anang Sugeng kepada Ringtimes Banyuwangi.

Ia mencontohkan kegiatan di Gereja Pantekosta Tabernakel "KRISTUS TUHAN" Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran yang dipimpinnya melalukan kegiatan berbagi kasih.

Baca Juga: Natal 2022 Digelar Tatap Muka, Gereja Ajak Hidupkan Kembali Kegiatan

“Seperti di tempat saya, kita kalau Natal itu, kita berbagi kasih bukan untuk orang Kristen ya, justru lintas agama,” lanjutnya.

Kegiatan tersebut bertujuan agar nikmat dan kedamaian Natal tidak hanya dirasakan khusus oleh penganut agama Kristen, melainkan juga masyarakat.

Hal yang sama juga dilakukan oleh Gereja Bayuran, Desa Sarongan, Kecamatan Pesanggaran untuk berbagi kasih kepada masyarakat sekitar.

Baca Juga: Syamsudin Kembali Terpilih Memimpin AKRAB

“Jemaatnya sedikit sekitar 25, tapi dari tetangga-tetangga sekitar juga dari lintas agama yang datang mencapai 300 orang,” ungkap Anang.

Kegiatan-kegiatan tersebut kata Pendeta Anang juga merupakan bagian dari pengupayaan BAMAG dalam mensukseskan Banyuwangi Rebound 2022.

Tema nasional Natal 2022 sendiri adalah “Pulanglah Mereka ke Negerinya Melalui Jalan Lain’ yang dikutip dari kitab Matius 2:12.

Baca Juga: Robby Constantine “The Great Magician” Ramaikan Tahun Baru di ASTON Banyuwangi

Meskipun begitu, Ia menambahkan bahwa tidak menutup kemungkinan kalau gereja-gereja lokal memakai tema sendiri, tapi tetap mengarah ke tema nasional.

Untuk misa, Anang menyebut bahwa kegiatan tersebut adalah tergantung kebijakan masing-masing gereja.

“Jadi seperti di tempat kita itu ada yang perayaannya tanggal 15, lalu misanya karena itu merupakan hari besar sehingga diadakan tanggal 25, tapi itu tergantung masing-masing,” jelasnya.

Baca Juga: Apresiasi Insan Berprestasi Banyuwangi jadi Agenda Utama Perayaan Harjaba 2022

Sebelumnya Natal bersama telah dilaksanakan pada 13 Desember 2022 di Gedung Wanita Paramitha Kencana Banyuwangi yang difasilitasi oleh Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestandani.

“Disertai dengan Zoom untuk online kepada jemaat-jemaat yang tidak bisa hadir dikarenakan Gedung Wanita Paramitha Kencana fasilitasnya terbatas, hanya 400 orang,” katanya.

Untuk persiapan pengamanan Natal sendiri, Anang mengungkap bahwa BAMAG telah dimintai data kegiatan seluruh gereja di 25 kecamatan oleh Polresta Banyuwangi.

Baca Juga: Ambyar, Ribuan Orang Padati Perayaan Hari Jadi Banyuwangi

Data tersebut meliputi waktu kegiatan Natal gereja lokal dilaksanakan, jumat jemaat yang hadir, nama pengkhotbah hingga detail jam dilaksanakannya khotbah yang datanya kemudian diserahkan ke masing-masing Polsek.

“Pihak Banser (Barisan Ansor Serbaguna Nahdlatul Ulama) dan Pecalang juga turut membantu menertibkan keamanan,” tandasnya.***

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah