AS Mengeluarkan 200 Juta Dolar untuk Senjata Pertahanan Ukraina Setelah Penembakan Rusia

- 14 Maret 2022, 18:11 WIB
AS mengeluarkan 200 juta dolar untuk senjata pertahanan Ukraina sebagaimana dalam memorandum Joe Biden kepada Menteri Luar Negeri.
AS mengeluarkan 200 juta dolar untuk senjata pertahanan Ukraina sebagaimana dalam memorandum Joe Biden kepada Menteri Luar Negeri. /Twitter/@POTUS//

Menurut Blinken, AS juga akan terus memberikan bantuan kemanusiaan kepada mereka yang membutuhkan, terutama terkait dengan perang Ukraina.

“Amerika Serikat dan sekutu serta mitra kami berdiri dalam solidaritas dengan rakyat dan pemerintah Ukraina dalam menghadapi agresi Kremlin,” katanya dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Reuters.

Baca Juga: Sekitar 13 Ribu Pengungsi Ukraina Melarikan Diri, 7 Warga Sipil Tewas Saat Konvoi Evakuasi dari Kyiv

Blinken juga melanjutkan bahwa komunitas internasional bersatu dan bertekad untuk meminta pertanggungjawaban dari Presiden Rusia Vladimir Putin atas tindakannya di Ukraina.

Sementara itu, Rusia mengatakan bahwa mereka terlibat dalam “operasi militer khusus” yang tidak bertujuan untuk menduduki wilayah Ukraina, melainkan untuk demiliterisasi dan denazifikasi di Ukraina.

Presiden Rusia juga meminta pemimpin Ukraina untuk bersikap netral dan tidak berpihak kepada NATO dan AS.

Baca Juga: Kejam, Terkuak Tindakan Tentara Rusia Tembaki Wanita dan Anak-anak di Ukraina

Selain itu, tindakan Presiden Vladimir Putin mengambil langkah “operasi militer khusus” juga berkaitan dengan larangan warga Rusia yang berada di Ukraina untuk menggunakan bahasa Rusia serta tindakan rasisme dan diskriminasi lainnya.

Hingga sampai saat ini beberapa wilayah Ukraina berada dalam kepungan pasukan Rusia dan menyebabkan lebih dari 2,5 juta orang melarikan diri ke negara tetangga.

Ukraina telah meminta lebih banyak senjata seperti anti-tank Javelin dan rudal Stinger untuk menembak jatuh pesawat Rusia.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah