Sejumlah Orang hingga Wanita Hamil Jadi Korban, Imbas Rudal Hantam Rumah Sakit Bersalin

- 10 Maret 2022, 18:13 WIB
Sebuah Rumah Sakit Bersalin di Mariupol terkena serangan Udara.
Sebuah Rumah Sakit Bersalin di Mariupol terkena serangan Udara. /Tangkapan layar YouTube/ Sky News Australia/

RINGTIMES BANYUWANGI - Meski beberapa waktu lalu Rusia telah memberlakukan genjatan senjata atas invasinya terhadap Ukraina.

Akan tetapi, dikabarkan rumah sakit bersalin di Kota Mariupol, Ukraina justru menjadi target rudal milik Rusia.

Presiden Ukraina, Volodymyr Zelenskyy pun geram atas serangan Rusia tersebut, dirinya menganggap insiden tersebut sebagai ‘serangan yang kejam’. Dikutip dari Sky News.

Baca Juga: Alasan Dibalik Penolakan AS Terhadap Pengiriman Pesawat ke Ukraina dari Polandia

Gubernur Donetsk mengatakan sebanyak 17 orang, termasuk wanita hamil yang terluka akibat serangan udara itu.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Pikiran-Rakyat.com dengan judul: Rumah Sakit Bersalin di Ukraina Jadi Target Rudal Rusia, Belasan Orang hingga Wanita Hamil Jadi Korban

Dalam video yang buat oleh Sky News, terlihat bangungan rumah sakit telah hancur akibat serangan udara yang terjadi di tengah genjatan senjata.

Tidak hanya itu, dalam video tersebut menampilkan seorang wanita hamil berlumuran darah sedang ditandu untuk menjauh dari lokasi agar mendapatkan penanganan.

Baca Juga: Vladimir Putin Putuskan Perang Pakai Nuklir Bila Makin Marah, CIA Beri Peringatan Keras

Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson mengutuk penyerangan itu dan menganggapnya sebagai “penyerangan bejat” karena menargetkan warga sipil. 

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x